Senin 26 Sep 2016 20:24 WIB

390 Ribu Hektare Tanah Vietnam Dipenuhi Ranjau

Ranjau darat.
Foto: bbc
Ranjau darat.

REPUBLIKA.CO.ID, HANOI -- Lebih dari 390 ribu lahan di Provinsi Quang Tri di Vietnam Tengah tetap tercemar ranjau dan peledak, kata seorang pejabat Quang Tri pada Senin (26/9).

Kepala Departemen Urusan Luar Negeri di Provinsi Quang Tri, Hoang Nam, sebagaimana dikutip radio milik negara VOV mengatakan lebih dari 83 persen lahan di provinsinya tercemar ranjau dan peledak.

Sejak Perang Vietnam berakhir pada 1975, Quang Tri telah melaporkan lebih dari 8.500 kasus kematian akibat ranjau dan peledak, lebih 30 persen di antaranya adalah anak-anak.

Selama 20 tahun belakangan, organisasi non-pemerintah internasional telah melakukan pembersihan bom di lebih dari 116 juta hektare lahan yang dipenuhi ranjau. Mereka secara aman menjinakkan 600 ribu bom dan peledak dari segala jenis di Quang Tri.

Setelah Konverensi Jenewa 1954, Quang Tri menjadi tempat Zona Demiliterisasi yang diciptakan untuk memisahkan dua kubu, Vietnam Utara dan Selatan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement