Kamis 06 Oct 2016 07:39 WIB

Elektabilitas Menurun, Djarot Sebut Buat Semangat

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Nur Aini
Pasangan bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat seusai menjalani tes bebas narkoba di BNN, Jakarta, Ahad (25/9).
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Pasangan bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat seusai menjalani tes bebas narkoba di BNN, Jakarta, Ahad (25/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat tak ambil pusing soal elektabilitasnya yang menurun. Berdasarkan hasil survei terakhir Lingkaran Survei Indonesia awal bulan ini, elektabilitas Ahok-Djarot hanya 31,1 persen.

"Ya nggak apa-apa, bagus," ujar Djarot di Balai Kota Jakarta, Rabu (5/10).

Sama seperti calon gubernur pejawat Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Djarot malah berterima kasih pada LSI. Djarot menyambut positif hasil survei tersebut. Hal tersebut ia nilai sebagai sesuatu yang baik. "Artinya apa, bikin kita semangat. Karena kita nggak ikut bayarin," ujarnya.

Sebelumnya LSI merilis hasil survei bahwa tingkat keterpilihan pasangan calon yang saat ini masih menjabat Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat turun menjadi 31,1 persen. Sedangkan tingkat keterpilihan pasangan calon penantang Anies-Sandiaga sebanyak 22,30 persen dan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni sebanyak 20,20 persen.

Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 akan diikuti tiga pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur. Mereka adalah Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Hanura dan Partai Nasdem, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan PKS.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement