Selasa 11 Oct 2016 01:14 WIB

Bukit Siguntang Ditutup Sementara untuk Wisatawan

Rep: Maspril Aries/ Red: Hazliansyah
Situs Arkeologi Bukit Siguntang. (Republika/ Maspril Aries)
Foto: Republika/ Maspril Aries
Situs Arkeologi Bukit Siguntang. (Republika/ Maspril Aries)

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Situs arkeologi Bukit Siguntang yang terletak di Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang ditutup sementara sehubungan dengan akan dilakukannya penataan lingkungan dan bangunan kawasan wisata Taman Bukit Siguntang. Penutupan akan dilakukan mulai 10 Oktober hingga 31 Desember 2016.

“Penutupan dilakukan karena revitalisasi situs arkeologi Bukit Siguntang dimulai hari ini sampai akhir tahun 2016,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumatera Selatan (Sumsel), Irene Camelyn, Senin (10/10).

Irene mengatakan, rencana revitalisasi Bukit Siguntang memang sudah direncanakan sejak lama.

“Revitalisasi dan penataan Bukit Siguntang dilaksanakan pemerintah melalui APBN dengan anggaran sebesar Rp 15 miliar. Untuk penataan atau revitalisasinya akan dilaksanakan selama dua tahun,” katanya.

Pelaksanaan revitalisasi Bukit Siguntang akan dilaksanakan 80 persen dari lay out situs arekologi tersebut. “Revitalisasi bertujuan mengembalikan fungsi awal Bukit Siguntang seperti dahulu kala,” ujarnya.

Untuk melakukan revitalisasi kawasan Bukit Siguntang, Disbudpar Sumsel menurut Irene telah melakukan diskusi dan pembahasan lebih dulu dengan arkeolog, sejarawan dan budayawan tentang konsep Bukit Siguntang ke depan.

“Dengan revitalisasi situs arekologi Bukit Siguntang, bagi wisatawan yang datang ke sana bisa melihat bagaimana perkembangan dan sejarah Sumatera Selatan,” kata Irene Camelyn.

Revitalisasi dan pemugaran bangunan akan dimulai dari pintu depan, penataan zona inti (makam) Putri Kembang Dadar dan Putri Rambut Selako hingga penataan pohon atau tanaman.

“Di areal Bukit Siguntang juga akan dilengkapi dengan panggung teater terbuka yang akan menjadi tempat pertunjukan berbagai kesenian dan kebudayaan Sumatera Selatan. Juga akan ada pusat informasi yang akan memberikan panduan kepada pengunjung,” ujar Irene.

Sebagai gambaran dari desain kawasan Bukit Siguntang, akan dikembalikan seperti kondisi semula, akan ada kolam besar dan arca Budha setinggi tiga meter.

“Untuk arca Buddha akan kita kembalikan Buddha Sakyamuni yang ada di Museum Sultan Mahmud Badaruddin II ke Bukit Siguntang. Setelah revitalisasi selesai, kawasan arkeologi ini akan menjadi museum terbuka dan //field trip.// Ada kisah dan cerita yang akan diangkat yang akan menjadi magnet bagi para wisatawan yang datang,” kata Irene.

Maspril Aries

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement