Senin 31 Oct 2016 13:18 WIB

4.000 Orang Padati Festival Indonesia di Canberra

Red: Ani Nursalikah
Anak-anak punya kesempatan bermain gamelan di Festival Indonesia (29/10).
Foto: KBRI Canberra
Anak-anak punya kesempatan bermain gamelan di Festival Indonesia (29/10).

REPUBLIKA.CO.ID, CANBERRA -- Lebih dari 4.000 orang menghadiri acara tahunan Festival Indonesia di Canberra, Sabtu (29/10). Festival yang digelar kesembilan kalinya ini digelar di pelataran kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) sejak Sabtu pagi.

Festival ini menampilkan sejumlah pertunjukan seni budaya dan tentunya aneka makanan dan minuman khas Indonesia yang bisa dibeli para pengunjung. Dari laporan KBRI yang diterima Australia Plus, sejumlah penjual harus menutup lebih awal meja dagangan karena para pengunjung menyerbu makanan, khususnya yang sudah populer di Australia, seperti nasi goreng, rendang, gado-gado, hingga es campur dan es cendol.

Yang juga menarik dari festival kali ini adalah adanya pojok khusus bagi anak-anak dimana mereka bisa mengenal lebih jauh soal Indonesia. Misalnya saja ada aktivitas mewarnai binatang khas Indonesia, seperti orang utan, harimau, komodo.

Anak-anak juga terlihat sangat menikmati pameran seni dan budaya dari sembilan daerah di Indonesia, dimana mereka bisa melihat sejumlah kerajinan, wayang kulit, dan alat musik tradisional. "Alat kesenian yang ditampilkan sangat menarik. Tak heran jika anak saya begitu antusias ingin memainkan gamelan Bali," ujar Penny, warga Canberra yang membawa anak perempuannya berusia dua tahun.