Jumat 02 Dec 2016 09:04 WIB

Ditangkap Polisi, Nama Sri Bintang Pamungkas Jadi Trending Topic

Sri Bintang Pamungkas
Sri Bintang Pamungkas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petugas kepolisian dikabarkan menangkap sejumlah tokoh terkait dugaan makar pada Jumat (2/12) pagi. Sejumlah nama beredar sejak pagi, salah satunya adalah Sri Bintang Pamungkas

Kabar ditangkapnya Sri Bintang Pamungkas langsung mendapat respon dari netizen. Nama Sri Bintang Pamungkas pun saat ini menjadi trending topic di Twitter. Bahkan politikus Indra J Piliang memposting video penangkapan Sri Bintang Pamungkas dalam akun twitternya ‏@IndraJPiliang.

"Sri Bintang Pamungkas PhD yg pakai kain sarung, dari sisi kiri terlihat spt Bung Karno: dialog dg "Tim Penjemput" #212," tulisnya.

Indra menuliskan, video tersebut didapat dari anak Sri Bintang Pamungkas. Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari Polri tentang siapa saja tokoh yang diamankan dan terkait dugaan apa.

Namun Kadiv Humas Polri, Irjen Boy Rafly, membenarkan penangkapan sejumlah orang atas dugaan makar. Namun, tidak disebutkan siapa saja yang ditangkap.

''Masih diperiksa Polda, ada delapan orang, belum kenal, baru saja,'' kata Boy kepada wartawan di Monas, Jakarta, Jumat (2/12).

Boy mengatakan pihaknya kini sedang fokus mengawal aksi Bela Islam III di Monas. Sehingga belum mengetehui secara detail perihal penangkapan tersebut. ''Saya masih progres di sini dulu,'' ucapnya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement