REPUBLIKA.CO.ID, MILAN — Mantan bintang AC Milan Fillippo (Pippo) Inzaghi terkesan dengan Gianluca Lapadula. Bagi Inzaghi, Lapadula mengingatkannya pada dirinya sewaktu muda. Lapadula saat ini mengenakan seragam bernomor 9 yang dulu dipakai Inzaghi saat membela Rossoneri.
“Ketika saya melihat Gianluca Lapadula bermain dan membuat fan bersorak atas kinerjanya, mengingatkan apa yang penggemar berikan pada saya dulu,” tutur Inzaghi, dikutip dari Football Italia, Senin (30/1).
Inzaghi yang juga pernah melatih AC Milan menyayangkan mantan klubnya yang tengah terpuruk saat ini. Milan adalah tim langganan juara, dan sudah terbiasa merebut gelar Liga Champions Eropa. Namun, musim ini, Milan tidak turut dalam kompetisi paling bergengsi di Eropa itu. Rossoneri bahkan masih berada di papan tengah klasemen sementara Serie A.
Inzaghi berharap, tim Merah-Hitam kembali menunjukkan performa terbaik mereka pada sisa kompetisi. Meskipun saat ini Milan tidak memiliki pemain bintang dalam skuatnya. Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella memiliki pemain-pemain muda berbakat yang masih harus banyak belajar untuk merebut kesuksesan pada musim-musim mendatang.
“Saya harap Milan secepatnya berada pada level tertinggi,” ujar Inzaghi.
Pada pekan depan, AC Milan akan bertemu Lazio dalam lanjutan Liga Italia Seri A. Lazio saat ini ditangani oleh Simone Inzaghi, adik kandung Pippo Inzaghi. Ditanya soal klub yang difavoritkan menang dalam pertandingan itu, Inzaghi menyebut tetap setiap menjadi fan Milan.
“Saya tetap fan Milan dan selalu ingin mengetahui hasil laga Milan lawan Lazio, untuk alasan yang pasti,” ujar dia.