REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sepuluh petinju Indonesia akan berlaga pada SEA Games 2015 di Singapura. Mereka akan menghadapi lawan-lawan tangguh dari berbagai negara di Asia.
Mereka yang akan berjuang membawa nama Indonesia di antaranya enam petinju putra dan empat putri. "Kita mengirim 10 atlet sesuai kuota yang diminta panitia SEA Games," kata Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PP Pertina), Martinez dos Santos kepada ROL. Senin (3/11).
Para atlet putra yang akan diberangkatkan yakni, Cornelis K (kelas 49 kg), Aldom Suguro (kelas 52 kg), Rafli Langi (kelas 56 kg), Farhan Papendang (kelas 60 kg), Finky Montolalu (kelas 64 kg) dan Kristianus Nongsedo (kelas 75 kg). Para atlet putri, Batrix Suguro (kelas 48 kg), Novita S (kelas 51 kg), Noberta Tajum (kelas 54 kg) dan Cristina Jabae (kelas 75 kg).
Sekjen Pengurus Pusat Pertina menambahkan, mereka yang akan diikutsertakan dalam SEA Games 2015 merupakan para atlet yang pernah meraih juara nasional. Selain itu mereka dilatih oleh tiga pelatih sekaligus yakni Adi Swandana, Mesakiawan dan Kusni Ray.
Martinez mengaku, Walau nanti rintangan untuk meraih medali emas akan sangat sulit, Pertina tetap menanamkan cita-cita yang baik dan positif kepada anak-anak asuhnya. Semua atlet yang mengikuti SEA Games harus menargetkan meraih medali emas. "Berusaha sekuat tenaga sampai akhir," katanya.