Ahad 19 Mar 2017 12:26 WIB

Sejarah Berdirinya Organisasi Perawat di Indonesia

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Winda Destiana Putri
Perawat
Foto: .
Perawat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PPNI Harif Fadhillah mengatakan, pada Jumat 17 Maret 2017) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) memasuki usianya yang ke 43 tahun. Dalam perkembangan usianya tersebut, berbagai dinamika menyertai perjalanan PPNI.

"Sebelum memasuki tahun 1974, muncul spirit yang sama dari para perintis perawat Indonesia, bahwa tenaga keperawatan harus berada dalam suatu wadah profesi perawat," katanya, Ahad (19/3).

Meskipun pada masa itu sudah berkembang beberapa perkumpulan yang mewadahi perawat seperti Perkumpulan Kaum Verplegerfster Indonesia (PKVI), Persatuan Djuru Kesehatan Indonesia (PDKI), Persatuan Perawat Indonesia (PPI), dan Ikatan Perawat Indonesia (IPI).

Namun, diatas kepentingan masing-masing organisasi tersebut, muncul kesadaran kolektif yang egaliter untuk memfusikan dan menyatukan diri dalam satu wadah organisasi yang saat itu disebut sebagai Persatuan Perawat Nasional.