Rabu 29 Mar 2017 15:15 WIB

Yaman, Berkontribusi Besar untuk Peradaban Islam

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Agung Sasongko
Suasana masjid di Sanaa, Yaman.
Foto: REUTERS/Mohamed al-Sayaghi
Suasana masjid di Sanaa, Yaman.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Negeri Yaman berada dalam kondisi stabil selama era pemerintahan Khulafa ar-Rasyidun. Masyarakat di negeri itu bahkan turut memberikan kontribusi besar dalam perkembangan Islam sepeninggal Rasulullah SAW.

“Suku-suku Yaman memainkan peranan penting dalam penaklukan Islam di Mesir, Irak, Persia dan sekitarnya, Anatolia, Afrika Utara, Sisilia, hingga Andalusia,” ungkap Wilferd Madelung dalam karyanya, The Succession to Muhammad: A Study of the Early Caliphate.