Senin 01 May 2017 07:27 WIB

Sebagian Jabodetabek Diperkirakan Hujan Siang Ini

 Petugas BMKG mengamati citra satelit di Ruang Operasional Metereologi, Kemayoran, Jakarta Pusat. ilustrasi
Foto: dokrep
Petugas BMKG mengamati citra satelit di Ruang Operasional Metereologi, Kemayoran, Jakarta Pusat. ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakiraka hujan turun di sebagian besar wilayah Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi (Jabodetabek) pada hari ini, Senin (1/5), dari siang hingga sore hari. Hari ini para pekerja rencananya menggelar aksi untuk memperingati Hari Buruh Internasional.

Hujan lokal serta hujan dengan intensitas ringan sampai sedang menurut prakiraan BMKG siang ini terjadi di Bekasi, Bogor, Depok, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Tangerang.

BMKG menyampaikan peringatan untuk mewaspadai potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah Tangerang, Depok dan Bogor antara siang hingga menjelang malam. Sementara Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara diprakirakan berawan pada siang hari.

Malamnya hampir semua wilayah Jabodetabek berawan. Hujan ringan menurut prakiraan hanya turun di Bogor dan Depok dan Tangerang akan menghadapi hujan lokal.

BMKG memperkirakan suhu di Jabodetabek hari ini berkisar 21 derajat Celcius hingga 33 derajat Celcius dengan kelembaban antara 60 hingga 95 persen.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement