REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengacara Basuki Tjahaja Purnamaa (Ahok), Teguh Samudera mengatakan bahwa Ahok tidak mempermasalahkan jika harus dipindahkan ke Lembaga Permasyarakatan (Lapas). Menurut Ahok ditahan dimanapun sama saja, Ahok akan menghormati apa yang menjadi kebijakan Dirjen Lapas nantinya.
"Buat Pak Basuki Tjahaja Purnama, tidak masalah mau ditempatkan di mana saja, karena keyakinan dan kebesaran Tuhan, dia yakin itu akan memberikan keadilan dan perlindungan kepada dirinya," ujar Teguh Republika.co.id, Ahad (11/6).
Meskipun Ahok tahu bahwa dirinya akan dipindahkan, hal itu tidak membuat Ahok kecewa. "Dia tetap punya spirit tinggi, menggebu-gebu, tambah semangat, hal itu terlihat dari mukanya yang merah padam tidak lagi putih," katanya.
Dicabutnya banding oleh Basuki Tjahaja Purnama dan Jaksa Agung menunjukkan putusan hukum tersebut kini berkekuatan hukum pasti alias inkrah. Hingga saat ini belum diketahui akan dipindahkan ke Lapas mana Ahok nantinya.
Baca juga: Ini Hak yang Bisa Didapat Ahok Setelah Jadi Narapidana