Rabu 12 Jul 2017 06:26 WIB

CNBLUE akan Gelar Konser di Jakarta

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Indira Rezkisari
CNBlue
Foto: EPA
CNBlue

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok band asal Korea Selatan CNBLUE akan kembali menggelar konser di Jakarta. Bertema '2017 CNBLUE Live [BETWEEN US] IN JAKARTA' mereka akan menyapa ribuan penggemarnya yang disebut Boice.

Sebelumnya Yonghwa cs pun pernah mengadakan konser di Indonesia pada 2013 lalu. Kini mereka kembali setelah hampir empat tahun demi memberikan penampilan terbaru kepada para fan yang sudah lama menunggu idolanya tersebut.

Rencananya, konser diadakan di Indonesia Convention Center Exhibition (ICE) BSD City pada 15 Juli mendatang. Dimulai pukul 18.30 WIB, Boice akan dihibur dengan puluhan lagu hits CNBLUE seperti I'm a Loner, I'm Sorry, Shake, serta Between Us.

Promotor IME Indonesia menyatakan, tiket sudah dapat dibeli sejak 9 Juni 2017. "Ada tiga kategori harga tiket tergantung seat plan," ujar IME Indonesia melalui siaran pers yang diterima Republika.co.id, Selasa, (11/7).

Kategori pertama yaitu VIP dijual seharga Rp 2,8 juta. Lalu kategori kedua Gold bisa didapatkan dengan harga Rp 2,2 juta. Terakhir, kategori Silver dijual seharga Rp 1,5 juta.

Semua pemegang tiket VIP berkesempatan mengikuti lucky draw untuk mendapatkan paket khusus. "Akan ada 300 pemenang beruntung yang terpilih," jelas IME Indonesia.

CNBLUE merupakan salah satu band sukses dari Negeri Ginseng. Grup beranggotakan empat personil ini memulai debutnya pada 14 Januari 2010 dengan merilis album bertajuk 'Bluetory' dan berhasik bertahan di peringkat Gaon Album Chart selama dua pekan.

Band di bawah naungan FNC Entertainment ini bahkan pernah meraih peringkat pertama di Billboard World Album Chart serta Japan's Tower Records Chart. Kini CNBLUE baru saja meluncurkan mini album terbaru berjudul '7°CN' dan siap menyanyikannya langsung di depan para Boice Indonesia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement