Ahad 13 Aug 2017 18:29 WIB

Jokowi Jelaskan Mengapa Iriana Ikut ke Jember

Presiden Joko Widodo bersama Ibu Iriana.
Foto: Republika/ Wihdan
Presiden Joko Widodo bersama Ibu Iriana.

REPUBLIKA.CO.ID, JEMBER -- Presiden Joko Widodo mengungkapkan alasan Ibu Negara Iriana Joko Widodo ikut dalam kunjungan kerja ke Kabupaten Jember, terutama kunjungan ke Universitas Muhammadiyah

Jember. Jokowi mengunjungi Universitas Muhammadiyah Jember di Jalan Karimata, Kabupaten Jember, Jawa Timur untuk memberikan kuliah umum di hadapan mahasiswa pada Ahad (13/8).

Di perguruan tinggi, Jokowi memberikan materi kuliah umumnya kepada ratusan mahasiswa dan mahasiswi yang telah hadir. Sebelum menyampaikan kuliah umumnya, Jokowi mengungkapkan alasan mengapa ia mengajak istrinya untuk mendampinginya.

Ia mengungkapkan, Iriana dulunya pernah mengenyam pendidikan di Universitas Muhammadiyah di Surakarta Jawa Tengah. "Ini yang pertama kali saya masuk ke sebuah universitas ditemani oleh Ibu Iriana. Kenapa? Karena ibu Iriana dulunya kuliah di Universitas Muhammadiyah di Solo. Di Surakarta," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan, dirinya pernah mengajak istrinya untuk mendampinginya ke salah satu universitas, namun Iriana menolak tawaran itu. "Kalau di universitas yang lain saya ajak enggak mau. 'Saya di rumah saja'. Kalau begitu ya sudah Universitas Muhammadiyah Jember malah minta ikut. `Ya sudah saya ikut'," kata Jokowi.

Pada kuliah umum kali ini, Jokowi menjelaskan bagaimana upaya pemerintah untuk membangun sumber daya manusia yang siap bersaing menghadapi perubahan zaman, terutama cepatnya arus teknologi.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement