Selasa 31 Oct 2017 16:29 WIB

Petani Diharapkan Terapkan Budi Daya Ramah Lingkungan

Seorang petani menyiram lahan pertaniannya. (ilustrasi)
Foto: Antara/Wahyu Putro A
Seorang petani menyiram lahan pertaniannya. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL -- Bupati Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Suharsono, mengharapkan petani setempat menerapkan budi daya pertanian ramah lingkungan seperti yang dianjurkan penyuluh pertanian.

"Petani harus mau dan mampu menerapkan cara bercocok tanam sesuai anjuran petugas atau penyuluh pertanian yaitu dengan menerapkan cara budi daya yang ramah lingkungan," kata Bupati di sela Gerakan Panen Padi di Bulak Bendo, Desa Wukirsari, Bantul, Senin (30/10) lalu.

Menurut dia, yang dimaksudkan dengan budi daya pertanian ramah lingkungan yaitu menanam padi dengan tidak menggunakan pestisida atau kimia secara berlebihan, melainkan organik untuk menjaga keberlanjutan tanam.

"Jadi budi daya padi ramah lingkungan itu para petani dapat menggunakan pupuk kandang atau menggunakan pestisida organik secara optimal," kata Bupati Bantul.

Sementara itu, Bupati mengatakan, panen padi merupakan salah satu langkah nyata dari kegiatan budi daya pertanian oleh petani Bantul khususnya di kelompok tani yang berada di Dusun Bendo, Desa Wukirsari Kecamatan Imogiri. Ia mengatakan, setelah selesai melakukan panen harapannya petani berupaya mempersiapkan musim tanam selanjutnya untuk percepatan tanam, sehingga dapat menjadi contoh para petani-petani yang berada di Bantul.

Kepala Desa Wukirsari Bayu Bintoro mengatakan, lahan pertanian yang di bulak setempat seluas 38 hektare, dan sawah yang di sebelah selatan sudah panen karena sudah mulai menguning, hasilnya diprediksi lebih baik.

"Program Pemerintah Desa di 2018, air sungai bisa dimanfaatkan di daerah dataran yang lebih tinggi dengan cara memompa air, sehingga target kami di tahun depan bisa mengairi sekitar seluas 15 hektare," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian, Pangan, Kelautan dan Perikanan Bantul Pulung Haryadi mengatakan, prediksi lahan pertanian yang ditanami pada musim sekarang sekitar 900 hektare yang sebagian sudah mulai tanam dan sebagian sedang persiapan setelah panen.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement