REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua Umum Dewan Pimpinan Partai Golkar M Jusuf Kalla mengatakan, partai Golkar merupakan partai hebat yang tidak saja juara Indonesia tetapi juga pantas juara dunia. "Partai Golkar itu partai hebat bukan saja juara Indonesia tetapi juara dunia," kata JK sambil setengah berkelakar saat ditanya soal munaslub Partai Golkar di Jakarta, Selasa (19/12).
JK menjelaskan, bagaimana Partai Golkar tidak juara dunia, karena hanya dalam kurun waktu empat tahun memiliki lima ketua umum, Yakni, Aburizal Bakrie, Agung Laksono, Setya Novanto kemudian Idrus Marham dan sekarang Airlangga Hartarto. "Mana ada partai di dunia dalam empat tahun punya lima ketum," kata JK.
Namun, JK berharap, ke depannya hal itu tidak terjadi lagi. Golkar, tambahnya, harus solid jika ingin memenangi pemilu
Sementara terkait Ketua Umum Golkar, JK menegaskan, yang terpenting memenuhi kriteria yakni berpengalaman di Golkar dan memahami kultur Golkar. JK percaya, Airlangga bisa membentuk tim yang solid untuk membesarkan partai Golkar