Rabu 07 Mar 2018 00:01 WIB

Jalan Layang Bintaro Permai Diuji Coba

Jalan layang menghubungkan Ulujami-Bintaro dan dibangun di atas rel kereta api.

 Kondisi Jalan Layang Bintaro Permai, Jakarta Selatan, Kamis (1/3). Jalan layang tersebut rencananya akan segera diresmikan pada Maret 2018.
Foto: Republika/Inas Widyanuratikah
Kondisi Jalan Layang Bintaro Permai, Jakarta Selatan, Kamis (1/3). Jalan layang tersebut rencananya akan segera diresmikan pada Maret 2018.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dinas Bina Marga DKI Jakarta melakukan uji coba lalu lintas atau open traffic Flyover Bintaro Permai yang berlokasi di wilayah Jakarta Selatan pada Selasa (6/3).

"Hari ini, kami memulai uji coba Flyover Bintaro Permai. Jadi, bisa dilalui semua kendaraan," kata Kepala Bidang Jembatan dan Jalan Dinas Bina Marga DKI Heru Suwondo di Jakarta, Selasa (6/3).

Menurut Heru Suwondo, Flyover Bintaro Permai tersebut menghubungkan antara Ulujami dengan Bintaro dan dibangun secara membentang di atas rel kereta api. Lebih lanjut, dia mengatakan uji coba tersebut dilaksanakan setelah sebelumnya mendapatkan persetujuan langsung dari Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno.

"Pada Senin (5/3) malam, Pak Wagub sudah melihat dan mengecek langsung kesiapan Flyover Bintaro Permai. Beliau bilang flyover tersebut sudah siap untuk diuji coba," ujar Heru.

Sementara itu, dia menuturkan pembangunan proyek Flyover Bintaro Permai itu membutuhkan biaya anggaran sebesar Rp 63 miliar dengan lama waktu pengerjaan 15 bulan.

"Pembangunan flyover tersebut juga sedikit mundur karena ada beberapa kendala. Seharusnya sudah selesai pada Desember 2017. Tapi alhamdulillah sekarang sudah bisa digunakan," kata Heru.

Dia pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga sekitar yang telah memberikan dukungan penuh terhadap pembangunan flyover tersebut mengingat ada sejumlah lahan milik warga yang harus dibebaskan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement