Ahad 15 Apr 2018 05:40 WIB

Gus Ipul-Puti Gelar Kampanye Doa Akbar

Kampanye terbuka dikemas melalui doa akbar bertema 'Mengetuk Pintu Langit'.

Red: Ratna Puspita
Gus Ipul-Puti.
Foto: Republika/Dadang Kurnia
Gus Ipul-Puti.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno menggelar kampanye terbuka. Kampanye itu berupa kegiatan doa akbar Khataman AL-Quran dan Istighatsah Qubro, di Jember, Ahad (15/4).

"Kampanye terbuka dikemas melalui doa akbar bertema 'Mengetuk Pintu Langit' di Kampung Jakcloth, Jalan Slamet Riyadi Jember," ujar Gus Ipul ketika dikonfirmasi di Surabaya, Sabtu (15/4).

Menurut dia, doa akbar merupakan perintah kiai-kiai sepuh untuk mendapatkan rida Allah SWT atas semua upaya dan perjuangan kami selama ini. Ratusan kiai sepuh Jatim dijadwalkan hadir.

Mereka, antara lain KH Zainuddin Jazuli dari Ploso Kediri, KH Kholil As'ad dari Situbondo, KH Anwar Mansur dari Lirboyo Kediri, KH Anwar Iskandar dari Kediri, dan KH Nurul Huda Jazuli dari Ploso Kediri.