REPUBLIKA.CO.ID, PUTRAJAYA -- Seorang mantan perwira khusus untuk mantan perdana menteri Datuk Seri Najib Tun Razak telah ditangkap, seperti dikutip the Star, Senin (25/6). Dia pun diserahkan atas penyelidikan ke 1Malaysia Development Berhad (1MDB).
Hakim Shah Wira Abdul Halim diberikan kewenangan oleh jaksa Komisi Antikorupsi Malaysia (MACC) pada Senin (25/6) untuk menahan pria yang berusia 42 tahun ini selama tujuh hari hingga 1 Juli.
Pria ini ditangkap di markas MACC sekitar jam 21.45 waktu setempat pada Ahad (24/6). Dia sebelumnya dipanggil agar pernyataannya dicatat. Sumber-sumber mengatakan, dia sedang diselidiki karena dia adalah direktur perusahaan yang dipercaya ada uang yang masuk ke rekeningnya.