Sabtu 08 Sep 2018 11:29 WIB

Pemkab Lombok Barat Berupaya Hidupkan Pasar Pascagempa

Pemulihan trauma bisa dipercepat bila pembangunan sektor ekonomi segera dibangun.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Andi Nur Aminah
Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid di ruang kerjanya pada Kamis (25/1).
Foto: Republika/Muhammad Nursyamsi
Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid di ruang kerjanya pada Kamis (25/1).

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK -- Bupati Lombok Barat (Lobar) Fauzan Khalid mendesak Kementerian Perdagangan bisa membantu memperbaiki Pasar Gunung Sari di Kecamatan Gunung Sari, Lobar, yang mengalami kerusakan akibat gempa pada bulan lalu. Ia berkeyakinan, pemulihan trauma bisa dipercepat bila pembangunan sektor ekonomi bisa dibangun segera.

"Pertanian, pariwisata, perdagangan di pasar, serta sektor lain yang berhubungan dengan ekonomi menjadi titik awal. Kalau ekonomi masyarakat hidup kembali, yang lain pasti mengikuti," ujar Fauzan di Lobar, NTB, Jumat (7/9) kemarin.

Baca Juga

Untuk sementara, dia mengatakan, para pedagang yang berjumlah lebih dari 500 pedagang itu telah disiapkan untuk direlokasi. Fauzan menyampaikan, Baznas Pusat telah membantu 100 lapak darurat.

"Insya Allah pihak kementerian juga akan membantu di samping kita yang juga menyiapkan tenda. Insya Allah, pasar darurat sudah siap pakai dua bulan ke depan," lanjutnya.

Selain Pasar Gunung Sari, Fauzan telah mengusulkan Pasar Kediri untuk bisa diperbaiki karena dianggap sudah tidak layak menampung penjual-pembeli setiap harinya. "Dua pasar tersebut hampir pasti dibangun karena usulan kita diterima dari awal oleh kementerian," kata dia.

Naasnya, belum habis luka akibat gempa bumi, bencana kebakaran pun menimpa Pasar Narmada. Sedikitnya 143 pedagang los harus kehilangan tempat berjualan setelah si jago merah melalap habis beberapa waktu lalu.

Fauzan menyebutkan, ketiga pasar tersebut adalah pasar dengan tipe tinggi dan menjadi urat nadi perekonomian warga. Kondisi yang sudah tidak nyaman akibat bencana maupun karena semakin menyusutnya luasan pasar pasti berpengaruh terhadap geliat ekonomi warga. "Untuk itu, pasar-pasar tersebut harus dibangun. Mudah-mudahan pusat juga menyetujui usulan untuk pasar Narmada," ungkap Fauzan.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement