Senin 05 Nov 2018 09:39 WIB

Ayu Idol Bangga Kolaborasi dengan Sabyan

Konser Indonesia Sejuk adalah konser tunggal perdana yang digelar grup musik Sabyan.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Ani Nursalikah
      Nisa bersama Grup Musik Sabyan Gambus menyanyikan lagu saat konser Indonesia Sejuk di Ecopark Ancol, Jakarta, Sabtu (3/11) malam.
Foto: Republika/Prayogi
Nisa bersama Grup Musik Sabyan Gambus menyanyikan lagu saat konser Indonesia Sejuk di Ecopark Ancol, Jakarta, Sabtu (3/11) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Ayu Putri Sundari bangga berkolaborasi dengan grup musik gambus Sabyan. Dia turut menjadi penampil pada "Konser Indonesia Sejuk" yang digelar Sabyan di Allianz Ecopark Ancol, Jakarta, Sabtu (3/11) petang.

"Ditawarin nyanyi di acara ini sebuah kebanggaan buat aku, sempat shock mengingat Sabyan lagi hype banget," kata Ayu yang malam itu tampil dengan gaya khas memadukan hijab dan topi.

Jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol itu mendapat giliran di awal acara sebelum Sabyan naik panggung. Selain Ayu, musisi Gita Gitawa dan grup musik Alvin Orchestra turut berbagi panggung dengan Sabyan.

photo
Penyanyi Ayu menyanyikan lagu saat konser Indonesia Sejuk Sabyan di Ecopark Ancol, Jakarta, Sabtu (3/11) malam.

Setelah menyapa penonton, Ayu segera memainkan tuts piano dan melantunkan "Shalawat Badar". Dia tidak ragu mengajak semua penonton ikut berdendang dan bershalawat bersamanya.

Lagu kedua yang dia bawakan adalah "Terbaik Untukmu". Pada 2005, lagu tersebut dirilis grup musik Tangga dalam album self-titled mereka. Ayu menyanyikannya dengan aransemen yang amat berbeda.

Di penghujung konser, Ayu dan Gita Gutawa kembali ke panggung untuk berkolaborasi dengan Sabyan. Mereka bertiga menyanyikan dua lagu pamungkas yaitu "Atouna El Toufouli" dan "Ya Maulana".

photo
Penyanyi Gita Gutawa menyanyikan lagu saat konser Indonesia Sejuk Sabyan di Ecopark Ancol, Jakarta, Sabtu (3/11) malam.

"Sahabat Sabyan yang datang hari ini ramai banget, dari ujung Indonesia juga ada," ungkap Ayu kagum.

"Konser Indonesia Sejuk" adalah konser tunggal perdana yang digelar grup musik Sabyan. Kelompok gambus yang digawangi Nissa (vokalis), Anisa Rahman (vokalis dua), Ayus (kibor), Kamal (kendang), Tebe (biola), dan Sofwan (perkusi) itu menyiarkan dakwah dan pesan positif lewat musik.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement