Selasa 19 Mar 2019 20:01 WIB

Toy Story 4 akan Diramaikan oleh Karakter Baru

Toy Story 4 yang akan diputar pada Juni 2019 dimeriahkan oleh karakter baru.

Rep: Erik Iskandarsyah Z/ Red: Reiny Dwinanda
Toy Story 4
Foto: Disney Pixar
Toy Story 4

REPUBLIKA.CO.ID, KALIFORNIA — Adegan film Toy Story selalu berhasil mengundang gelak tawa sekaligus mengundang rasa haru bagi penggemar film animasi keluaran Pixar dan Walt Disney Pictures tersebut. Kabarnya, karakter-karakter ikonik Toy Story di seri keempat akan bertemankan tokoh-tokoh baru.

Dilansir Commicbook pada Selasa (19/3), sejumlah karakter baru itu pun sudah nongol dalam trailer resmi Toy Story 4. Salah satu karakter baru itu bernama Forky, sebuah boneka yang berasal dari produk gagal.

Boneka dengan bentuk yang ganjil itu melibatkan Tony Hale sebagai pengisi suara. Selain itu, Jordan Peele dan Keegan Michael Key juga berkontribusi sebagai pengisi suara untuk karakter baru berupa boneka-boneka menggemaskan bernama Ducky dan Bunny.

photo
Toy Story 4

Tak hanya itu, Keanu Reeves pun nampaknya juga turut andil menyumbang suara untuk karakter boneka pria berkumis yang disapa Duke Caboom. Plot cerita Toy Story 4 kian bervariasi karena hadirnya karakter baru bernama Gabby Gabby.

Hanya saja, belum dapat dipastikan sosok yang menjadi suara latar dari karakter berupa boneka perempuan berambut pirang dengan rok mini itu. Rencananya, rangkaian dari film yang mulai diputar pada 1995 ini akan tayang di bioskop pada Juni 2019.

Tampaknya, Toy Story 4 dapat menjadi film untuk membangkitkan nostalgia beragam generasi mengingat rangkaian film ini tayang mulai tahun 1995, 1999, 2010, dan 2019.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement