Selasa 09 Apr 2019 16:26 WIB

Mancini Minta Media Italia tak Berlebihan pada Moise Kean

Pelatih timnas Italia itu berharap Kean berkembang tanpa sorak sorai media.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Moise Kean
Foto: EPA/LANCIA
Moise Kean

REPUBLIKA.CO.ID, COVERCIANO -- Pelatih tim nasional (timnas) Italia Roberto Mancini meminta kepada media Italia untuk tidak memberikan tekanan terhadap striker muda Juventus, Moise Kean. Itu terkait penampilan gemilang Kean bersama timnas dan juga klub.

"Kalian (Media) tidak harus terlalu menekan Kean. Dia tak bisa menyelesaikan semua masalahnya sendirian," kata Mancini kepada Radio Italia disadur Football Italia, Selasa (9/4).

Baca Juga

Sejak dipanggil untuk masuk skuat Gli Azzurri pada laga Kualifikasi Piala Eropa 2020, Kean telah menjadi buah bibir di seluruh surat kabar Negeri Spagetti. Terlebih, penyerang kelahiran Italia berdarah Pantai Gading itu sukses menyumbangkan gol.

Meski begitu, Mancini meminta media Italia untuk tidak terlalu berlebihan mengorbitkan nama Kean. Ia berharap pemain berusia 19 tahun dapat berkembang tanpa sorak sorai media dan juga masyarakat pecinta sepak bola di Italia. "Kami masih perlu banyak meningkatkannya. Kami hanya di awal perjalanan dan kami harus terus seperti ini," sambung eks pelatih Inter Milan.

Sejauh ini, Kean sudah tampil 10 pertandingan bersama Juventus di semua ajang. Pemain bernomor punggung 18 ini tercatat telah mencetak enam gol.

Selanjutnya, Kean dan rekan setim akan bersiap melakoni laga krusial versus Ajax Amsterdam pada leg pertama babak perempat final Liga Champions di Stadion Johan Cruyff, Kamis (11/4) nanti.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement