REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hitung cepat (quick count) sementara lembaga survei Indobarometer mengungkap pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Maruf Amin unggul di Pilpres 2019 dengan raihan suara 55,6 persen. Sementara Prabowo-Sandi mendapatkan 44,4 persen.
"Joko Widodo-Maruf 55,6 persen dan Prabowo Subianto 44,4 persen," kata Indobarometer dalam pernyataan tertulisnya di laman resminya, Rabu (17/4) sore.
Hingga berita ini ditulis pukul 15.15 WIB, total suara yang masuk 32,08 persen dari hitung cepat Indobarometer. Seperti diketahui pilpres 2019 diikuti paslon Joko Widodo-Maruf dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement