Jumat 26 Jul 2019 13:48 WIB

Puan: Budi Gunawan Bekerja dengan Senyap

Budi Gunawan memiliki peran penting dalam pertemuan Prabowo-Mega dan Prabowo-Jokowi.

Budi Gunawan
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Budi Gunawan

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Ketua DPP PDIP Puan Maharani, menilai sosok Kepala Badan Intelijen Negara, Budi Gunawan, memiliki peran penting dalam pergerakan politik beberapa waktu terakhir. Puan menyebut Budi Gunawan melakukan "kerja senyap".  

Hal tersebut dia katakan usai menjadi pembicara kunci dalam Seminar Nasional "Manusia dan Politik Kebudayaan" di Universitas Diponegoro,Semarang, Jumat. 

Baca Juga

Puan menyatakan tersebut menanggapi keberadaan kepala BIN dalam dua pertemuan penting tokoh politik Indonesia. "Pak Budi Gunawan sebagai Kepala BIN punya peran tersendiri, kerja senyap," kata Puan.

Budi Gunawan atau akrab dipanggil BG disebut-sebut menjadi sosok di balik pertemuan antara Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto. Ia juga berperan penting dalam pertemuan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Prabowo belum lama ini.

Puan juga hadir dan duduk bersama di meja makan saat pertemuan Megawati-Prabowo di rumah pribadi Megawati, di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat. Menurut Puan, jika ada orang yang bisa menjadi sosok pemersatu, maka akan sangat baik bagi bangsa ini.

Seperti diketahui, Budi Gunawan pernah menjadi ajudan Megawati saat politisi ini menjadi presiden menggantikan Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Politikus PKS Aboebakar Alhabsyi juga menyebut sang purnawirawan jenderal polisi ini sebagai aktor di balik pertemuan antara Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto.

"Saya memberikan apresiasi kepada Pak Budi Gunawan dapat menyiapkan pertemuan itu dengan indah, cantik, dan selesai. Sangat jarang, orang seperti Pak Budi Gunawan yang dapat mempertemukan dua tokoh yang berbeda pandangan," kata Aboebakar.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement