REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Artis dangdut Ibu Kota Via Vallen dan Lesti akan meramaikan puncak perayaan Hari Jadi ke-342 Cianjur. Perayaan tersebut akan digelar di Lapangan Prawatasari-Joglo, Cianjur, pada 18 Agustus 2019.
Tidak hanya menampilkan artis Ibu Kota, puncak perayaan Hari Jadi Cianjur juga akan diisi dengan pawai kendaraan hias dan berbagai kesenian khas setempat. Iring-iringannya akan melintas ke sejumlah jalur protokol, kata Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setda Cianjur, Gagan Rusganda di Cianjur Rabu.
"Sejak beberapa tahun terakhir, perayaan HUT RI dan HJC di Cianjur, selalu digabungkan sehingga acara puncak pun sama disatukan pada satu hari," katanya.
Gagan menjelaskan, pada malam puncak Via Valen dan Lesti akan didampingi artis lokal Cianjur, seperti Skamy and Uncle Josh dan Daren Sigly. Namun, sebelum masuk ke puncak perayaan, acara akan dimulai dari shalat shubuh berjamaah di Mesjid Agung Cianjur.
"Menjelang siang baru dilanjutkan dengan pawai kendaraan hias, gelaran kesenian, dongdang/jampana, dan kuda kosong sebagai simbol sejarah Cianjur yang selalu menjadi pusat perhatian warga ataupun wisatawan yang datang," katanya.