Sabtu 22 Feb 2020 13:13 WIB

Avip Priatna Gelar Konser 'Malam Tchaikovsky'

Malam Tchaikovsky menjadi konser untuk memperingatu lahirnya komponis dunia.

Orkestra di bawah naungan konduktor Avip Priatna, Jakarta Concert Orchestra, menyuguhkan konser berjudul
Foto: Republika/Retno Wulandhari
Orkestra di bawah naungan konduktor Avip Priatna, Jakarta Concert Orchestra, menyuguhkan konser berjudul "Malam Tchaikovsky" di Usmar Ismail Hall, Jakarta, Jumat (21/2) (Foto: komponis, Avip Priatna)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Orkestra di bawah naungan konduktor Avip Priatna, Jakarta Concert Orchestra, menyuguhkan konser berjudul "Malam Tchaikovsky" di Usmar Ismail Hall, Jakarta, Jumat (21/2). Bukan cuma untuk pencinta setia musik klasik, konser tersebut juga dipersembahkan untuk orang-orang yang baru tertarik dengan musik klasik.

“Konser Malam Tchaikovsky ini diselenggarakan untuk memperingati 180 tahun kelahiran komponis terkemuka asal Rusia Pyotr Ilyich Tchaikovsky, yang lahir pada tahun 1840,“ ujar Avip Priatna dalam siaran pers, Sabtu (22/2).

Baca Juga

Malam Tchaikovsky menampilkan Violin Concerto dalam D major, Op. 35, karya komponis masyhur dunia Pyotr Ilyich Tchaikovsky yang dibuat pada 1878, salah satu konserto biola terbaik yang pernah ada di dunia. JCO juga memainkan Symphony no: 5 dalam E Minor Op. 64 dan Marche Slave dalam B flat minor Op. 31 yang banyak menggunakan instrumen tiup selain orkes gesek.

Konser ini juga dimeriahkan dengan penampilan violis muda berbakat asal Korea Selatan, Sueye Park. Perempuan berusia 20 tahun yang saat ini masih melanjutkan sekolahnya di Hochschule für Musik “Hanns Eisler” di Berlin, tampil sebagai solois pada konserto biola.

Sueye Park lahir di Korea Selatan tahun 2000 dan mulai mempelajari biola di umur empat tahun. Ia sudah belajar dengan Prof. Ulf Wallin di Hochschule für Musik “Hanns Eisler” di Berlin ketika usianya 9 tahun.

Ia juga mengikuti berbagai masterclass bersama Saschko Gawriloff, Guillaume Sutre, Donald Weilerstein, Mastercourses untuk Biola di the Kronberg Academy bersama Mihaela Martin dan the International Keshet Eilon Mastercourses di Israel bersama Ida Haendel dan Ivry Gitlis. Sueye sudah pernah tampil sebagai solois bersama beberapa orkestra seperti the Staatskapelle Weimar and the Magdeburg Philharmonic.

Pada usia 11 tahun, ia tampil sebagai solis bersama the Orchestra of the Komische Opera Orchestra di Berlin membawakan the Paganini Concerto No.1. Ia juga tampil di berbagai festival dan gedung-gedung konser antara lain di Perancis, Jerman, Israel, Italia, Korea Selatan, Spanyol, Swedia, Switzerland, Czech Republic dan di Tunisia.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement