Sabtu 18 Apr 2020 09:09 WIB

Corona tak Surutkan Oet Eno & Friends Rilis 2 Lagu Baru

Musik salah satu kebutuhan rohani yang bisa menstimulan tubuh berpikir positif.

Oet Eno & Friends Rilis 2 Lagu Baru.
Foto: ist
Oet Eno & Friends Rilis 2 Lagu Baru.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pandemi Covid-19 yang berdampak ke berbagai sektor kehidupan tak menyurutkan langkah Oet Eno & Fiends untuk meluncurkan dua lagu terbarunya. Musisi yang di era akhir 90-an terkenal dengan duo PALS dan di bawah naungan label Warner Music Indonesia ini memperkenalkan lagu 'Hidup Ini Indah' dan 'Terpilih'.

'Hidup Ini Indah' mengandung pesan untuk memotivasi orang lain tetap bersemangat serta selalu ingin berbuat dan menyampaikan hal tentang kebaikan. “Itulah maksud dari single “Hidup Ini Indah', bahwa selalu ada hikmah di setiap kejadian," ujar Oet Eno dalam keterangan tertulisnya di Jakarta.

"Sedih tapi janganlah menghitung kesedihan, karena hari ini adalah pemberian dan mari kita jalani dengan menanamkan pengharapan,” ujar dia menambahkan.

Adapun single 'Terpilih' bermakna penghargaan terhadap seseorang atas kehadirannya yang selalu membuat bahagia menjalani hari, menghilangkan gundah. "Siapapun orangnya, itulah yang telah kita pilih,” kata Oet Eno.

Dua karya di tengah pandemi Covid-29 ini, Oet Eno berikan untuk dapat mengisi hari-hari bagi pendengar musik di Tanah Air. Memberi semangat di saat pengharapan menurun, dan menjadikan karya ini sebagai teman sejalan dalam

perjuangan menghadapi corona.  

“Ingat bahwa semua adalah sementara, selalu ada suka di dalam duka begitu juga sebaliknya. Tetaplah berkarya, selalu menjadi pemberi kebaikan, fokus kepada hal yang membaikkan,” ujar Oet Eno memberi pesan.

Bukankah obat terbaik menangkal segala jenis penyakit adalah diri kita sendiri? Imun yang dihasilkan dari tubuh yang sehat, berasal dari hal yang baik yang masuk ke dalam tubuh kita. Baik itu jasmani dan rohani. Musik salah satunya adalah kebutuhan rohani manusia yang bisa menstimulan tubuh untuk selalu berpikiran positif.  

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement