Senin 20 Apr 2020 06:40 WIB

Sutradara Spider-Man Bakal Besut Doctor Strange 2

Sutradara Spider-Man Bakal Besut Doctor Strange 2

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Doctor Strange 2: Sutradara Spider-Man Bakal Besut Doctor Strange 2
Doctor Strange 2: Sutradara Spider-Man Bakal Besut Doctor Strange 2

VIVA – Filmmaker ternama yakni Sam Raimi akhirnya mengonfirmasi bahwa dirinya akan menyutradarai Doctor Strange 2 yang berjudul Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Raimi, yang sebelumnya menjadi sutradara dalam trilogi original Spider-Man yang dibintangi Tobey Maguire, sebenarnya telah lama dikabarkan terlibat dalam proyek tersebut.

Hingga akhirnya ia mengatakan bahwa dirinya merasa senang ketika akhirnya ia bisa benar-benar mengerjakan sekuel Doctor Strange tersebut.

Ada kisah lucu yang dibagikan Raimi. Dalam film Spider-Man 2, J.K. Simmons yang memerankan tokoh J. Jonah Jameson mencoba mencari nama yang menarik untukkarakter Dr. Otto Octavius, dan salah satu sarannya adalah Doctor Strange.

"Ketika kami memiliki momen itu di Spider-Man 2, saya tidak tahu bahwa kami akan membuat film Doctor Strange. Sangat lucu bagiku bahwa secara kebetulan kalimat itu ada di dalam film,” ujar Sam Raimi dikutip dari laman Aceshowbiz, Minggu, 19 April 2020.

"Aku berharap kita memiliki pandangan jauh ke depan untuk mengetahui bahwa aku akan terlibat dalam proyek ini,” katanya menambahkan.

Menjelaskan ketertarikannya pada franchise Marvel, Raimi kembali menambahkan, "Saya mencintai Doctor Strange ketika kecil, tetapi dia selalu mengincar Spider-Man," ucapnya.

Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness sendiri dijadwalkan akan tayang di bioskop pada tanggal 5 November 2021.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement