Rabu 13 May 2020 03:29 WIB

18 Pasien Covid-19 Kalsel Dinyatakan Sembuh

Kasus Covid-19 juga bertambah sebanyak 15 orang sehingga total kini menjadi 277 kasus

Ilustrasi pasien sembuh Covid-19.
Foto: MgIT03
Ilustrasi pasien sembuh Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID,BANJARBARU -- Sebanyak 18 orang pasien Covid-19 yang dirawat di beberapa rumah sakit di Kalimantan Selatan maupun karantina khusus dinyatakan sembuh setelah hasil pemeriksaan PCR nya menunjukkan negatif. Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel HM Muslim menyampaikan, dengan bertambahnya 18 orang sembuh tersebut maka kini total pasien Covid-19 yang sembuh menjadi 58 orang.

Pasien positif Covid-19 yang sembuh tersebut masing-masing dari Kabupaten Tanah Latu sebanyak 3 orang, Kabupaten Banjar, Hulu Sungai Selatan (HSS), Tanah Bumbu, Kota Banjarmasin, masing-masing satu orang. Sisanya sebanyak 11 orang yang sembuh berasal dari Banjarbaru, dan kini telah dipulangkan ke rumah masing-masing.

Sedangkan yang meninggal dunia juga bertambah 4 orang yaitu, dari Barito Kuala 1 orang dan Kota Banjaramsin 3 orang. Sehingga, kasus pasien meninggal akibat Covid-19 di Kalsel kini menjadi 27 orang, masing-masing dari Kota Banjarmasin sebanyak 23 orang, Kabupaten Banjar 2 orang, Barito Kuala dan Tapin masing-masing 1 orang.

"Sedangkan kasus Covid-19 juga bertambah sebanyak 15 orang sehingga total kini menjadi 277 kasus," kata Muslim, Selasa (13/5).

Penambahan 15 kasus positif tersebut, masing-masing berasal dari Kabupaten Tanah Laut sebanyak 4 orang, Barito Kuala 2 orang, Tapin 5 orang, Hulu Sungai Selatan 1 orang, Banjarmasin 2 orang dan Banjarbaru 1 orang. Adapun sebaran kasus Covid-19 berdasarkan daerah, masing-masing adalah Banjarmasin menjadi 91 kasus, sebanyak 52 orang dalam perawatan, 16 orang sembuh dan 23 orang meninggal dunia.

Kabupaten Tanah Bumbu 39 kasus, dengan rincian 36 orang dalam perawatan dan 3 orang sembuh. Kabupaten Tanah Laut 20 kasus, sebanyak 15 orang dalam perawatan dan 5 orang sembuh, Kabupaten Kotabaru 2 kasus 1 dalam perawatan dan 1 sembuh. Kabupaten Banjar 23 kasus dengan rincian 14 orang dalam perawatan, 7 orang sembuh dan 2 orang meninggal dunia.

Kabupaten Barito Kuala sebanyak 41 kasus, yakni 38 orang dalam perawatan dan 2 orang sembuh dan 1 meninggal. Kabupaten Tapin 17 kasus, sebanyak 16 orang dalam perawatan dan satu orang meninggal dunia.

Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) 5 kasus, sebanyak 1 orang dalam perawatan 4 orang sembuh. Kemudian Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) 3 kasus, 1 orang dalam perawatan dan 2 orang sembuh, Kabupaten Tabalong 6 kasus sebanyak 4 orang dalam perawatan dan 2 orang sembuh.

Kabupaten Balangan 2 kasus, yakni satu orang dalam perawatan dan 1 orang sembuh dan Kota Banjarbaru 26 kasus, sebanyak 11 orang dalam perawatan dan 15 orang sembuh. Kabupaten Hulu Sungai Utara(HSU) sebanyak 2 kasus dalam perawatan.

Sedangkan Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 1.033 kasus dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 70 orang.

 

sumber : ANTARA
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement