Kamis 04 Jun 2020 17:21 WIB

ReINDO Syariah Gandeng Lazismu Serahkan APD untuk Medis

Kolaborasi dalam rangka bersama-sama membantu mereka yang terdampak.

ReINDO Syariah melalui Lazismu memberikan bantuan APD senilai Rp 50 juta untuk tenaga medis.
Foto: Lazismu
ReINDO Syariah melalui Lazismu memberikan bantuan APD senilai Rp 50 juta untuk tenaga medis.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Reasuransi Syariah Indonesia (ReINDO Syariah), pada Kamis (4/6), turut berpartisipasi dalam penanganan serta pencegahan Covid-19 dengan berkolaborasi bersama Lazismu Pusat. ReINDO melalui Lazismu menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga medis.

Mewakili manajemen ReINDO Syariah, Deddy Wijaya Kusumah selaku Kepala Divisi Keuangan mengucapkan terima kasih kepada Lazismu Pusat yang pada kesekian kalinya bisa bersinergi kembali. ReINDO Syariah juga menyerahkan bantuan melalui Lazismu untuk mereka yang terdampak Covid-19.

Baca Juga

Bantuan itu senilai Rp 50 juta berupa Alat Bantu Pelindung Diri yang diperuntukkan untuk tenaga medis yang penyerahannya diserahkan oleh Deddy Wijaya Kusumah kepada Lazismu Pusat yang diwakili oleh Edi Muktiono selaku Manager Fundraising. Penyerahan dilakukan di halaman Pusdiklat PKU Muhammadiyah, yang berada di kawasan RSIJ Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Deddy mengatakan, kolaborasi ini dalam rangka bersama-sama dan bergotong-royong membantu mereka yang terdampak. “Khususnya kepada kawan-kawan yang terkendala Covid-19 dalam bertugas di rumah sakit,” paparnya.

Apa yang kami upayakan semoga memberikan manfaat dan memberikan barokah,untuk Lazismu, ReINDO serta mereka yang terdampak. Kami berharap seraya berdoa agar pandemi ini dapat segera berakhir. Semua kembali normal dan dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman. Tak lupa kami sampaikan salam dari direksi untuk semuanya.

Di hari itu juga, Manager Fundraising Lazismu Pusat, Edi Muktiono, mengucapkan terima kasih kepada ReINDO Syariah, yang telah mengamanahkan bantuan tersebut. Tidak hanya dari individu, dari perusahaan seperti ReINDO Syariah merupakan berkah setelah Hari Raya Idul Fitri.

“Lazismu tidak sendiri dalam program melawan Covid-19, tapi bersinergi dengan Muhammadiyah Command Center Covid-19 (MCCC) PP Muhammadiyah serta semua pihak yang berkepentingan, maka sekali lagi semoga bantuan ini bagi masyarakat dan petugas medis yang terdampak dapat merasakan manfaatnya,” tutup Edi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement