Rabu 10 Jun 2020 16:10 WIB

7 Tantangan K-Pop yang Viral di TikTok

"Any Song" adalah lagu pertama di 2020 yang meraih All Kill sempurna.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Rapper Korea Selatan, Zico
Foto: EPA
Rapper Korea Selatan, Zico

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- TikTok kini menjadi salah satu platform media sosial yang digandrungi banyak kalangan, termasuk idol K-pop. Tak jarang, para idol juga membuat tantangan-tantangan unik dan lucu yang bisa diikuti oleh penggemar mereka.

Dari beragam tantangan ala idol yang membanjiri TikTok, ada tujuh tantangan yang dinilai paling populer. Berikut ini adalah ketujuh tantangan tersebut, seperti dilansir di Soompi, Rabu (10/6):

1. #CNSchallenge oleh J-Hope BTS

Dua hari setelah grup BTS membuka akun resmi di TikTok, J-Hope membuat tantangan #CNSchallenge. Tantangan ini diluncurkan beberapa saat setelah lagu "Chicken Noodle Soup" dari J-Hope dan Becky G dirilis. Tantangan ini menjadi viral dan banyak penggemar yang ikut berpartisipasi. Sebagian penggemar bahkan sedikit melakukan perubahan dan membuat tantangannya menjadi semakin menghibur.

2. #AnysongChallenge oleh Zico

"Any Song" merupakan lagu pertama pada 2020 yang berhasil meraih All Kill sempurna. All Kill adalah predikat yang diberikan kepada lagu yang berhasil menempati posisi teratas di enam tangga musik harian utama situs musik Korea.

Zico mempromosikan lagu ini dengan mengunggah sedikit bagian tarian dari lagu "Any Song" bersama Hwasa Mamamoo dan juga Chungha. Video TikTok tersebut dengan cepat menjadi viral dan banyak penggemar hingga selebritas yang membuat video serupa. Menurut Zico, video #AnysongChallenge yang paling berkesan adalah video yang dilakukan oleh Lee Hyori.

3. #KangDaniel2U oleh Kang Daniel

Setelah comeback dengan mini album CYAN dan lagu utamanya "2U", Kang Daniel mengunggah video tarian untuk lagu tersebut. Dalam video TikTok, Kang Daniel menunjukkan gerakan-gerakan kunci dalam koreografi lagu "2U". Banyak penggemar hingga selebritas yang mengikuti Kang Daniel dan membuat video serupa di TikTok.

4. #DDeumChallenge oleh Winner

Winner memberikan bocoran lagu "Hold (Ddeum)" melalui sebuah video di TikTok. Dalam video ini, Song Mino menunjukkan bagaimana caranya melakukan #DDeumChallenge. Beragam selebritas hingga penggemar dengan suka cita ikut membuat video serupa.

5. #spititoutchallenge oleh Solar Mamamoo

Solar dari grup Mamamoo juga mempromosikan lagu "Spit It Out" dengan mengunggah video di TikTok. Solar membuat unggahan yang penuh warna sehingga banyak penggemar dan juga selebriti yang tertarik untuk ikut membuat video #spititoutchallenge.

6. #ohmygodchallenge oleh (G)I-DLE

(G)I-DLE dan penggemar mereka memiliki dua kesamaan, yakni kreativitas dan estetika. Video #ohmygodchallenge banyak diikuti oleh penggemar dengan berbagai gaya, mulai dari gaya chic hingga gaya gothic.

7. #wannabeitzy oleh ITZY

Gerakan pundak yang dilakukan oleh Ryujin dalam lagu "Wannabe" membuat banyak orang ingin mencobanya. Tak sedikit pula yang bertanya-tanya bagaimana Ryujin bisa melakukan gerakan tersebut. Sejak saat itu, cukup banyak penggemar yang mencoba melakukan gerakan tersebut dan membuat video lucu di TikTok.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement