Kamis 11 Jun 2020 18:43 WIB

Iran Siap Tukar Lebih Banyak Tahanan dengan AS

Iran telah membebaskan veteran Angkatan Laut AS Michael White pekan lalu.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Teguh Firmansyah
Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Presiden Iran Hassan Rouhani.
Foto: AP
Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Presiden Iran Hassan Rouhani.

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Pemerintah Iran mengatakan siap melakukan pertukaran lebih banyak tahanan dengan Amerika Serikat (AS). Iran pun menekankan kesiapannya melakukan upaya diplomatik untuk menjamin pembebasan warganya yang ditahan AS.

“Jika kita menemukan kondisi yang matang untuk pertukaran seperti itu atau jika kita dapat membuktikan bahwa warga Iran tidak bersalah, yang menghadapi tuduhan tidak berdasar dan delusi untuk menghindari sanksi AS yang sepihak, ilegal, dan tidak berdasar, kita pasti akan menggunakan semua cara diplomatik kita untuk membebaskan orang-orang terkasih serta menyatukan mereka kembali dengan keluarga,” kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Abbas Mousavi pada Kamis (11/6), dikutip laman Iran Front Page.

Baca Juga

Pekan lalu, Iran telah membebaskan veteran angkatan laut AS Michael White. Dia dibebaskan setelah AS melepaskan Majid Taheri, seorang ilmuwan Iran yang telah mendekam selama setahun di penjara AS.

Menurut juru bicara kehakiman Iran Gholam-Hossein Esmaeili, White dibebaskan karena alasan kemanusiaan. Pertukaran tahanan itu terjadi sehari setelah ilmuwan Iran Sirous Asgari diizinkan kembali ke negaranya setelah dipenjara selama tiga tahun di AS.

Hubungan AS dan Iran diketahui tak harmonis. Washington masih menerapkan sanksi ekonomi berlapis terhadap Teheran. Hal itu karena Iran enggan menuruti tuntutan AS untuk merevisi kesepakatan nuklir 2015 atau Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement