Senin 20 Jul 2020 14:50 WIB

Reaksi Berkelas Sarri Tentang Rumor Pemecatan Dirinya

Sarri paham semuanya berjalan baik jika Juventus selalu menang.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Juventus Maurizio Sarri.
Foto: EPA-EFE/LUCA ZENNARO
Pelatih Juventus Maurizio Sarri.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus berada dalam tren negatif. Armada si Nyonya Tua belum pernah meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir Serie A Liga Italia. Situasi demikian memengaruhi masa depan Maurizio Sarri.

Mulai muncul rumor Sarri bakal dipecat. Ketika dikonfirmasi, eks arsitek tim Chelsea itu tak pusing peduli.

"Pernahkah Anda bertanya kepada pembalap Formula 1, apakah dia takut kecepatan? Jawabannya tidak. Jika Anda takut pada risiko yang dihadapi, Anda tidak boleh mengambil pekerjaan ini," kata Sarri dikutip dari Sky Sports, Senin (20/7).

Sarri mengaku menjalani tugasnya dengan mudah. Ia paham dunia seorang pelatih. Semuanya berjalan baik jika menang. Sebaliknya, reaksi negatif berdatangan andai tim mengalami kekalahan.