Jumat 22 Jan 2021 12:03 WIB

KPK Usut Dugaan Korupsi Pabrik Gula Djatiroto

Meski demikian, lembaga antirasuah itu belum ingin menyampaikan detail perkara terseb

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Agus Yulianto
Pelaksana Harian (Plh) Juru Bicara KPK yang baru Ali Fikri menyampaikan konferensi pers di gedung KPK, Jakarta, Jumat (27/12/2019).
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Pelaksana Harian (Plh) Juru Bicara KPK yang baru Ali Fikri menyampaikan konferensi pers di gedung KPK, Jakarta, Jumat (27/12/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah melakukan penyidikan terkait dugaan tindak pidana korupsi  pengadaan dan pemasangan Six Roll Mill di Pabrik Gula Djatiroto PT Perkebunan Nusantara XI periode tahun 2015-2016.

"Saat ini, KPK sedang melakukan penyidikan dugaan TPK terkait pengadaan dan pemasangan Six Roll Mill di Pabrik Gula Djatiroto PT Perkebunan Nusantara XI periode tahun 2015-2016," kata Plt Juru BIcara KPK Ali Fikri di Jakarta, Kamis (22/1).

Meski demikian, lembaga antirasuah itu belum ingin menyampaikan detail perkara tersebut menyusul kebijakan piminan KPK saat ini. Begitu juga para pihak serta tersangka yang terlibat dalam kasus dugaan korupsi ini.

Dia mengatakan, publikasi kontruksi perkara dan pihak-pihak yang telah ditetapkan sebagai tersangka akan dilakukan pada saat telah dilakukan upaya paksa baik penangkapan maupun penahanan terhadap para tersangka kasus dimaksud.

"Kami memastikan, KPK akan terus menyampaikan perkembangan  informasi terkait penanganan perkara ini dan kami juga mengajak masyarakat ikut pula mengawasi setiap prosesnya," katanya.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement