Ahad 24 Jan 2021 17:57 WIB

Apresiasi Guru, Nurul Fikri Boarding School Berikan Awards

Apresiasi diberikan untuk mereka yang berhasil menunjukkan performa cemerlang

Red: Gita Amanda
NFBS Awards 2021 adalah salah satu event rutin yang menjadi unggulan tiap tahunnya.
Foto: SMAIT Nurul Fikri
NFBS Awards 2021 adalah salah satu event rutin yang menjadi unggulan tiap tahunnya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- SMA IT Nurul Fikri Boarding School (NFBS) tidak henti-hentinya melakukan inovasi dan menyajikan event yang terbaik untuk para siswanya. Kondisi pandemi nampaknya tidak membuat para stakeholder serta guru-gurunya berhenti di tempat, keadaan ini justru membuat seluruh staf sekolah semakin semangat untuk belajar sesuatu yang baru dalam menciptakan pembelajaran jarak jauh yang menyenangkan dan menarik minat siswa.

NFBS Awards 2021 adalah salah satu event rutin yang menjadi unggulan tiap tahunnya, kegiatan ini selalu dinantikan oleh para siswa dan guru pada tiap akhir semester. Pasalnya, mereka yang berhasil menunjukkan performa cemerlang selama proses belajar-mengajar akan diapresiasi dan diberikan penghargaan.

Berbeda dengan tahun sebelumnya yang dilakukan dengan meriah dalam suasana riang gembira (seluruh elemen sekolah dapat berkumpul di depan panggung yang telah didekorasi sedemikian rupa), tahun ini NFBS Awards SMAIT Nurul Fikri Boarding School Bogor menggelarnya secara virtual, meliputi 2 acara utama yakni Awarding dan Virtual Exhibiton yang menampilkan hasil karya siswa selama pembelajaran daring ini. Kegiatan NFBS Awards tahun ini dapat disaksikan juga di Live YouTube channel NFBS Bogor, sehingga tidak hanya diikuti oleh internal sekolah tapi juga dapat disaksikan oleh khalayak ramai.

Masih dalam pekan yang sama dengan kegiatan webinar yang dilaksanakan pada hari pertama semester genap tahun ajaran 2020/2021, NFBS Awards ini dilaksanakan pada akhir pekannya, yakni Sabtu, 16 Januari 2021 dengan mengusung tema We Believe, We Act, We Win. Lukman Fajar Purwoko, MT selaku Kepala Sekolah berhasil membuka kegiatan ini dengan berbagi inspirasi dan pengalamannya dalam mencapai kesuksesan.