Rabu 27 Jan 2021 20:12 WIB

Biden Bahas Keamanan Transatlantik dengan Sekjen NATO

Presiden AS menyampaikan niatnya bekerja dengan sekutu di Afghanistan, Irak, Rusia.

Red: Nur Aini
Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden berbicara dengan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg pada Selasa (26/1), dan menegaskan komitmen negaranya untuk memperkuat keamanan transatlantik.
Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden berbicara dengan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg pada Selasa (26/1), dan menegaskan komitmen negaranya untuk memperkuat keamanan transatlantik.

 

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden berbicara dengan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg pada Selasa (26/1), dan menegaskan komitmen negaranya untuk memperkuat keamanan transatlantik.

Baca Juga

"Presiden berterima kasih kepada Sekretaris Jenderal atas kepemimpinannya yang teguh di Aliansi dan menyampaikan niatnya untuk berkonsultasi dan bekerja dengan sekutu mengenai berbagai masalah keamanan bersama, termasuk Afghanistan, Irak dan Rusia," kata Gedung Putih dalam sebuah pernyataan.

Dalam percakapan melalui telepon, Biden menegaskan kembali komitmen AS untuk pertahanan kolektif berdasarkan Pasal 5 Perjanjian Atlantik Utara dan menggarisbawahi komitmennya untuk memperkuat keamanan transatlantik.

"Presiden juga menekankan pentingnya nilai bersama, konsultasi dan kemampuan untuk memperkuat pencegahan dan melawan ancaman baru dan yang muncul, termasuk perubahan iklim dan keamanan kesehatan global," tulis Gedung Putih.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/biden-bahas-keamanan-transatlantik-dengan-sekjen-nato/2124104
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement