Rabu 03 Feb 2021 19:36 WIB

Rumah Zakat Bersama IOF Salurkan Bantuan Logistik ke Majene

Rumah Zakat-IOF menyalurkan bantuan logistik berupa sembako

Rumah Zakat-IOF menyalurkan bantuan logistik berupa sembako ke Majene.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat-IOF menyalurkan bantuan logistik berupa sembako ke Majene.

REPUBLIKA.CO.ID, MAJENE -- Rumah Zakat bersama Indonesian Off-road Foundation berkolaborasi untuk menyalurkan 960 gelas air mineral, 60 garam, 200 kaleng rendang Superqurban, 150 kilogram (kg) beras dan dua buah tenda pramuka untuk 131 kepala keluarga di Dusun Paku Desa Tandealo, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar).

Saat ini, kondisi Desa Tandealo masih sangat membutuhkan pasokan air bersih, obat-obatan dan juga

Baca Juga

pasokan logistik khususnya sembako. Masyarakat Dusun Paku sendiri sangat senang dengan kedatangan tim Rumah Zakat dan IOF ( Indosian Off-road Foundation).

Mereka pun mengucapkan terima kasih karena telah menyalurkan bantuan logistik berupa sembako

disaat pasokan makanan mereka tinggal sedikit. "Terima kasih kepada rumah zakat, bantuan kalian sangat bermanfaat bagi kami, semoga dilancarkan segala urusannya," ujar Santi, salah satu pengungsi Dusun Paku.

photo
Rumah Zakat-IOF menyalurkan bantuan logistik berupa sembako ke Majene. - (Rumah Zakat)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement