Rabu 10 Feb 2021 13:26 WIB

Sandiaga Serahkan Semua Gajinya, Ketua Baznas: Patut Ditiru

Baznas apresiasi Sandiaga yang serahkan seluruh gajinya

Rep: Rossi Handayani/ Red: Nashih Nashrullah
Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI, Prof Noor Achmad, apresiasi Sandiaga yang serahkan seluruh gajinya
Foto: ROL/Havid Al Vizki
Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI, Prof Noor Achmad, apresiasi Sandiaga yang serahkan seluruh gajinya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI, Prof Noor Achmad, mengapresiasi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno yang menyerahkan seluruh gajinya kepada Baznas. 

Noor mengatakan, hal ini patut untuk ditiru pejabat lainnya. "Kami tentu banyak mengucapkan terima kasih dan memberikan rasa hormat yang setinggi-tingginya kepada Menteri Pariwisata Kreatif Pak Dr Sandiaga Uno yang telah mempercayakan penyaluran zakatnya berupa seluruh gajinya melalui Baznas. Tentu hal ini adalah contoh yang baik atau uswah hasanah dan istimewa yang patut ditiru bagi yang lain," kata Noor di Jakarta, pada Rabu (10/2).

Baca Juga

Adapun penyaluran zakat Sandiaga ini juga menjadi bentuk dukungan dalam menyambut gerakan cinta zakat, yang tengah digencarkan Baznas. Sebelumnya disebutkan bahwa Sandiaga memilih Baznas untuk menyalurkan seluruh gajinya karena, itu merupakan lembaga yang transparan, akuntabel, dan telah bekerja nyata dalam menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Bagi kami tidak harus dengan seluruh gajinya tapi cukup kadar zakatnya yang wajib dikeluarkan dari gajinya. Gerakan Pak Sandi seperti yang telah dilakukan   Bapak Presiden dan Wakil Presiden akan sangat membantu Program kami melalui Gerakan Cinta Zakat, sebuah gerakan untuk mengingatkan kepada kira semua bahwa membayar zakat memjadi kewajiban yang disenangi seperti mengerjakan sholat dan kewajiban lainnya," ucap Noor.

Dia melanjutkan, ini artinya sebagai umat Muslim manakala belum membayar zakat, maka ada susuatu beban dan ada sesuatu yang hilang. "Kami sangat berharap apa yang dilakukan Pak Sandi akan menjadi gerakan yang terus menerus sehingga Baznas akan menjadi pilihan pertama pembayar Zakat, lembaga utama mensejahterakan umat," ucapnya.

Sebelumnya Noor mengatakan, Baznas akan senantiasa meningkatkan pelayanan dan literasi kepada masyarakat untuk mendorong kemudahan zakat yang nantinya digunakan untuk memberdayakan masyarakat mustahik di seluruh Indonesia. Terlebih, di awal tahun ini Indonesia diterpa berbagai bencana alam serta belum terlepas dari pandemi Covid-19.

"Saat ini kita benar-benar membutuhkan kerja sama dan gotong royong untuk membantu sesama. Seperti kita ketahui bersama, sejak awal tahun 2021, berbagai bencana terjadi di Indonesia, seperti gempa, tanah longsor, banjir, dan lainnya. Berbagai bencana ini membuat banyak masyarakat yang harus tinggal di pengungsian, dan kehilangan harta benda. Maka ini menjadi tugas kita bersama untuk saling menolong memenuhi kebutuhan dasar korban bencana," kata Noor.

Noor mengatakan, donasi yang diberikan Sandiaga akan tepat sasaran dan diterima oleh mereka yang benar-benar membutuhkan. Dia menyebut, donasi ini juga akan memerkuat berbagai program yang telah dijalankan Baznas untuk membantu dan menyejahterakan mustahik.   

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement