Jumat 23 Jul 2021 12:24 WIB

Halima Aden Ungkap Alasan Lain Berhenti Jadi Model

Halima Aden terkenal sebagai supermodel berhijab.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Model keturunan Somalia-Amerika Halima Aden telah berhenti dari profesi yang membesarkan namanya sejak 2020.
Foto:

Istilah tokenisme merujuk pada praktik atau upaya simbolis untuk bersikap seolah inklusif kepada anggota kelompok minoritas. Perekrutan orang-orang dari kelompok yang kurang terwakili hanya dilakukan untuk mengesankan adanya kesetaraan atau menangkis tuduhan diskriminasi.

 

"Perlu ada keragaman dalam kru rias, penata rambut, dan penata gaya. Ini bukan hanya tentang memiliki catwalk yang beragam, ini juga tentang orang-orang di balik layar," tutur Aden.

 

Dengan menyampaikan itu, Aden berharap para calon model akan tahu apa yang sesungguhnya terjadi dan belajar sesuatu dari situ. Tahun lalu, mantan model itu juga sempat bicara soal alasannya berhenti.

 

"Saya akhirnya hanyut dan masuk ke area abu-abu yang membingungkan untuk membiarkan tim mengatur gaya hijab saya," ujarnya kala itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement