Selasa 10 Aug 2021 11:10 WIB

Siti Sarah Wafat Akibat Covid-19, Dokter Selamatkan Bayinya

Bayi penyanyi Malaysia Siti Sarah diselamatkan melalui operasi caesar.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Malaysia Siti Sarah dan keluarganya. Siti yang tengah mengandung anak keempat meninggal akibat Covid-19 pada Senin (9/8).
Foto: Instagram
Penyanyi Malaysia Siti Sarah dan keluarganya. Siti yang tengah mengandung anak keempat meninggal akibat Covid-19 pada Senin (9/8).

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Penyanyi kenamaan Malaysia, Siti Sarah Raisuddin, yang berjuang melawan Covid-19, meninggal pada Senin (9/8) di Universiti Kebangsaan Malaysia Medical Centre. Perempuan berusia 37 tahun itu tengah mengandung anak keempatnya.

Dilansir CNA Lifestyle pada Selasa (10/8), dokter melakukan operasi caesar dan berhasil menyelamatkan bayi laki-laki yang kemudian diberi nama Ayash Affan. Namun, penyanyi itu tidak sempat menggendong putranya, karena dia meninggal pada pukul 05.13 waktu Malaysia.

Baca Juga

Siti Sarah, suaminya Shuib Sepahtu, dan tiga anak lainnya, yakni Uwais Alqarni (10), Dzahira Talita Zahra (8), dan Ariq Matin (6) didiagnosis positif Covid-19 pada Juli. Mereka tertular dari asisten rumah tangganya.

Siti dirawat di rumah sakit pada 4 Agustus begitu kadar oksigennya anjlok. Ia sempat dimasukkan ke dalam ruang perawatan intensif.

Baca juga : Studi: Antibodi Penyintas Covid-19 Tetap Stabil 7 Bulan

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يَسْجُدُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ وَالشَّمْسُ وَالْقَمَرُ وَالنُّجُوْمُ وَالْجِبَالُ وَالشَّجَرُ وَالدَّوَاۤبُّ وَكَثِيْرٌ مِّنَ النَّاسِۗ وَكَثِيْرٌ حَقَّ عَلَيْهِ الْعَذَابُۗ وَمَنْ يُّهِنِ اللّٰهُ فَمَا لَهٗ مِنْ مُّكْرِمٍۗ اِنَّ اللّٰهَ يَفْعَلُ مَا يَشَاۤءُ ۩ۗ
Tidakkah engkau tahu bahwa siapa yang ada di langit dan siapa yang ada di bumi bersujud kepada Allah, juga matahari, bulan, bintang, gunung-gunung, pohon-pohon, hewan-hewan yang melata dan banyak di antara manusia? Tetapi banyak (manusia) yang pantas mendapatkan azab. Barangsiapa dihinakan Allah, tidak seorang pun yang akan memuliakannya. Sungguh, Allah berbuat apa saja yang Dia kehendaki.

(QS. Al-Hajj ayat 18)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement