REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kasus Covid-19 di negara-negara Asia Tenggara hingga Senin malam total mencapai 11,5 juta. Indonesia dan Filipina berada di posisi teratas dengan masing-masing mencatat 4,19 juta kasus dan 2,3 juta kasus.
Malaysia menduduki peringkat ketiga dengan jumlah kasus hampir mencapai 2,1 juta kasus. Brunei Darussalam menjadi negara paling kecil terdampak dengan 5.261 menyusul peningkatan signifikan dalam satu bulan terakhir.
Indonesia mencatat jumlah kematian Covid-19 tertinggi dengan lebih dari 140 ribu orang, sedangkan Filipina berada pada tempat kedua dengan lebih 36.000 kasus.
Secara keseluruhan, negara-negara Asia Tenggara mencatat akumulasi kematian Covid-19 sebanyak 252 ribu kasus dan total kepulihan mencapai 10,4 juta. Dengan tambahan data ini, jumlah kasus aktif Covid-19 di negara-negara Asia Tenggara mencapai 837 ribu kasus.