Sabtu 04 Dec 2021 17:08 WIB

PDIP Lantik Pengurus PDIP di 11 Negara

Megawati Soekarnoputri ikut menghadiri secara daring pelantikan pengurus DPLN.

PDIP Lantik Pengurus PDIP di 11 Negara
Foto: istimewa
PDIP Lantik Pengurus PDIP di 11 Negara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri ikut menghadiri secara daring pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Luar Negeri (DPLN) partai yang berada di 11 negara. Hal ini dilakukan sebagai langkah konsolidasi PDIP dalam menyongsong tahun Pemilu dan menjadikan para pengurus tersebut menjadi diplomat bagi bangsa dan negara. 

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bersama Ketua Bidang Luar Negeri DPP PDIP Ahmad Basarah, mengikutinya di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (4/12). 

Baca Juga

Sejumlah Ketua DPP yaitu Djarot Saiful Hidayat, Rudianto Tjen, Sukur H Nababan, Yanti Sukamdani dan Eriko Sotarduga mengikuti prosesi pelantikan secara daring. 

Dalam laporannya, Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah menyampaikan pengurus DPLN yang dilantik pada 11 negara itu yakni: Hongkong (19 pengurus), Malaysia (19 pengurus), Taiwan (11 pengurus), Brunei Darussalam (19 pengurus), Jepang (11 pengurus), Australia (17 pengurus), Saudi Arabia ( 13 pengurus), Perancis-Belgia (17 pengurus), Belanda (15 pengurus), Jerman (13 pengurus) dan Mesir (15 pengurus). 

"Pelantikan DPLN PDI Perjuangan ini bukanlah akhir melainkan awal bagi kerja-kerja kepartaian yang sudah menanti menjelang tahun Pemilu. Pelantikan ini juga merupakan pengakuan DPLN sebagai pengurus Partai dan memanfaatkan kepercayaan Partai dan Ketua Umum PDIP ini melalui jiwa pengabdian yang tulus demi kejayaan Partai, Bangsa dan Negara," ujar Basarah dalam keterangan persnya, Sabtu (4/12).

Basarah yang saat ini juga merupakan Wakil Ketua MPR RI mengatakan usai pelantikan hari ini langsung digelar acara kaderisasi bagi para pengurus DPLN. 

"Kami meyakini acara kaderisasi ini akan membuat pengurus DPLN Partai mendapat bekal yang cukup memadai untuk mengenal dan menghayati keberadaannya bergabung dalam wadah PDI Perjuangan," kata Basarah. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement