Senin 27 Dec 2021 18:59 WIB

Kelompok Petani Hingga Komunitas Olahraga Dukung Erick Thohir

Menurut Setiawan, deklarasi ini baru sebuah simbol.

Deklarasi dukung ET di Area Wisata Giri Weuning, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Ahad (26/12).
Foto: Dok. Rel
Deklarasi dukung ET di Area Wisata Giri Weuning, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Ahad (26/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Relawan yang mendorong agar Erick Thohir maju di pemilihan Presiden 2024 terus meluas ke beberapa daerah. Setelah sejumlah relawan milenial menggelar deklarasi di Jakarta, saat ini muncul di Jawa Barat. 

Sejumlah tokoh masyarakat dan pemuda, yang tergabung dalam Relawan Merdeka Berdaulat untuk Erick Thohir menuju Indonesia 2024, mendeklarasi dukungan kepada Erick Thohir untuk maju pada Pilpres 2024. Relawan tersebut berasal dari tiga kabupaten di Jawa Barat yakni Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Subang, dan Kabupaten Garut. 

Baca Juga

Mereka terdiri dari kelompok usaha pariwisata, kelompok petani, komunitas kepemudaan, serta komunitas olahraga dan otomotif. Deklarasi dilaksanakan di Area Wisata Giri Weuning, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Ahad (26/12).

Mereka menilai bahwa Erick Thohir merupakan sosok yang ideal untuk melanjutkan memimpin bangsa Indonesia pada periode berikutnya. Dalam kegiatan ini, para relawan membacakan deklarasi untuk mendukung Erick Thohir untuk mencalonkan diri ikut serta dalam kontestasi Pilpres 2024 dan siap untuk menyukseskan dan memenangkannya. 

Erick Thohir dinilai telah menunjukkan kemampuannya untuk melakukan transformasi di banyak bidang untuk meningkatkan kaunggulan nasional dan kesejahteraan rakyat. 

Misalnya melalui program Makmur sebagai ekosistem pemberdayaan, peningkatan produktivitas dan keuntungan petani, telah menjangkau lebih dari 48.000 petani di seluruh Indonesia serta berhasil meningkatkan produktivitas panen sebesar 80%.

Program PNM Mekaar di bawah kepemimpinan Erick Thohir sebagai Menteri BUMN juga mengalami pertumbuhan pesat. Selama dua tahun terakhir jumlah nasabah tumbuh 92% menjadi 10,2 juta orang dan pembiayaan usaha ultramikro tersalurkan Rp37 triliun. Dengan target menjangkau 20 juta orang, pemberdayaan ekonomi dari program ini diperkirakan akan membuka 30 juta lapangan kerja baru.

Selain itu, juga program strategis yang meningkatkan daya saing Indonesia di mata dunia. Misalnya merger Bank Syariah Indonesia (BSI) yang menempatkan BSI menjadi bank syariah terbesar ke-11 di dunia secara kapitalisasi pasar. Juga upaya membantu UMKM naik kelas dengan model bisnis Pertashop dari Pertamina atau Pasar Digital UMKM (PaDi UMKM) yang menyediakan akses pasar kepada UMKM untuk menjadi pemasok produk untuk BUMN.

“Dengan mendukung Pak Erick Thohir akan menjadi harapan untuk bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di pedesaan khususnya pertanian dan pariwisata. Saya yakin Pak Erick Thohir memberikan solusi baik dari segi permodalan, kebijakan, peningkatan keterampilan, teknologi, dan kepastian harga sehingga para generasi pemuda tidak lagi malu dan semakin bersemangat untuk menjadi petani dan pengelola wisata di desa,” ujar Acep, perwakilan dari kelompok usaha pariwisata dan petani Kabupaten Bandung Barat.

Sementara menurut Setiawan Moestamar, perwakilan relawan dari Kabupaten Subang, mengatakan deklarasi ini baru sebuah simbol. Dukungan nyata akan diwujudkan dengan menghadirkan semangat dan kinerja Erick Thohir dalam kegiatan nyata sehari-hari sehingga akan menarik simpati dan dukungan penuh masyarakat.

“Erick Thohir merupakan sosok mida yang visioner dan telah menunjukan kinerja dan keberhasilan membawa Indonesia tetap dalam kemajuan perekonomian yang signifikan masa pandemi. Pilihan kami mendukung Bapak Erick Thohir untuk memastikan masa depan hari esok bisa lebih baik,” kata Dzikri Fauzan, perwakilan komunitas dan pemuda dari Kabupaten Garut.

Pandangan lainnya juga diungkapkan H. Deka dan Jatnika yang keduanya merupakan sesepuh komunitas motor offroad di Bandung. Menurut mereka perhatian Erick Thohir terhadap kegiatan kepemudaan dan olahraga tidak diragukan lagi. Hal ini terbukti dengan kesuksesannya menjadi ketua penyelenggara Asian Games, dan juga pembinaan terhadap cabang-cabang olahraga dan sponsor terhadap kegiatan pertandingan olahraga.

Kegiatan deklarasi dilakukan dengan protokol kesehatan dan ramah lingkungan. Spanduk, umbul-umbul, dan poster dipasang di lokasi kegiatan dengan ramah lingkungan seperti tidak menggunakan paku atau merusak pohon. Kegiatan deklarasi juga memberikan dampak positif kepada para pelaku usaha kecil yang membuka warung di kawasan wisata Giri Weuning. 

“Saya senang karena kawasan wisata jadi tambah ramai dan penyelenggara melibatkan kami dalam pengadaan konsumsi dan penataan tempat kegiatan ini,” kata Idon, seorang pedagang di kawasan tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement