Jumat 15 Jul 2022 11:21 WIB

Truss Dapat Dukungan Dari Negosiator Brexit

Liz Truss mendapat dukungan dari negosiator Brexit David Frost

Rep: Lintar Satria/ Red: Esthi Maharani
Menteri Luar Negeri Liz Truss mendapat dukungan dari negosiator Brexit David Frost dan anggota parlemen Suella Braverman.
Foto: ANTARA/POOL/Sigid Kurniawan
Menteri Luar Negeri Liz Truss mendapat dukungan dari negosiator Brexit David Frost dan anggota parlemen Suella Braverman.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Media Inggris melaporkan Menteri Luar Negeri Liz Truss mendapat dukungan dari negosiator Brexit David Frost dan anggota parlemen Suella Braverman. Truss salah satu kandidat unggulan yang memperebutkan kursi perdana menteri.

Pada putaran kedua pemungutan suara anggota parlemen Partai Konservatif, Kamis (14/7) kemarin, Truss mendapatkan 64 suara. Ia berjanji untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi pada tahun 2024 ketika pemilihan umum digelar.

Baca Juga

Mantan Menteri Keuangan Rishi Sunak menjadi kandidat unggulan dengan 101 suara diikuti menteri muda Penny Mordaunt dengan 83 suara. Surat kabar the Times melaporkan Perdana Menteri Boris Johnson mendesak kandidat yang kalah untuk tidak mendukung Sunak.

Ia melakukan pembicaraan dengan para kandidat yang tersingkir dan menegaskan pandangannya Sunak tidak boleh menjadi perdana menteri. Dalam laporan tersebut sumber yang mengetahui pembicaraan itu mengatakan Johnson paling condong ke Truss.

Sunak didukung tokoh-tokoh Partai Konservatif seperti Deputi Perdana Menteri Dominic Raab dan Menteri Transportasi Grant Shapps. Dalam tulisannya di The Telegraph, Frost mendesak anggota parlemen Kemi Badenoch untuk mundur dalam perebutan kekuasaan ini dan mendukung Truss.

"Ia memiliki gagasan yang tepat dan energi untuk melaksanakannya. Ia pantas menjadi perdana menteri kami selanjutnya untuk memaju negara kami dan saya mendukungnya," tulis Frost.

Braverman yang tersingkir setelah hanya mendapatkan 27 suara mengatakan akan mendukung Truss. Sementara the Times melaporkan anggota parlemen Partai Konservatif Steve Baker yang sebelumnya mendukung Braverman juga mengatakan akan mendukung Truss.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement