Jumat 04 Nov 2022 18:59 WIB

Jisoo Blackpink Diisukan Punya Benjolan di Leher, Agensi Bantah tidak Ada

Pihak agensi menyatakan Jisoo Blackpink tidak memiliki masalah kesehatan.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nora Azizah
Jisoo Blackpink.
Foto: Soompi
Jisoo Blackpink.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Agensi YG Entertainment mengeluarkan pernyataan resmi yang membahas kekhawatiran tentang kesehatan anggota Blackpink, Jisoo. Hal ini terkait para penggemar menyatakan keprihatinan tentang kesehatan Jisoo setelah beredar gambar yang memperlihatkan benjolan di sisi leher Jisoo. Foto itu diambil baru-baru ini.

Penggemar juga mendesak sang idola untuk memeriksakan benjolannya ke tenaga medis. Label YG Entertainment sejak itu menanggapi kekhawatiran tersebut melalui pernyataan yang dikeluarkan kepada pers Korea Selatan. Label meyakinkan penggemar bahwa Jisoo tidak menghadapi masalah kesehatan apa pun.

Baca Juga

“Jisoo saat ini menjalani jadwal tur dunia Blackpink tanpa masalah, dan tidak ada yang salah dengan kesehatannya,” kata pernyataan resmi agensi dilansir NME,  Jumat (4/11/2022).

Saat ini, Blackpink sedang melakukan tur dunia “Born Pink” di Amerika Utara. Grup ini tampil di Atlanta State Farm Arena pada 3 November dan mengakhiri tur Amerika Utara mereka dengan penampilan di Stadion Banc Of California di Los Angeles pada 20 November mendatang.

Grup beranggotakan empat orang itu akan tampil di enam kota Eropa selama sisa tahun ini, sebelum tur Asia dan Australia pada 2023. Terlepas dari tur dunia mereka yang sedang berlangsung, Blackpink juga akan menjadi headline festival musik British Summer Time, yang berlangsung pada 2 Juli 2023 di Hyde Park London. Penampilan grup itu akan menandai debut mereka di festival Inggris.

Blackpink juga menerima dua nominasi untuk People's Choice Awards pada  tahun ini, yang akan berlangsung pada 6 Desember 2022. Kuartet itu dinominasikan untuk The Group of 2022, sedangkan video untuk lagu utama “Pink Venom” dinominasikan untuk The Music Video of 2022.

Dukungan untuk People's Choice Awards dapat diberikan melalui situs resmi mereka hingga 9 November tengah malam. Penggemar dan pemilih diperbolehkan memberikan 25 suara dalam sehari.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement