REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan pembangunan stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) sementara Jakarta International Stadium (JIS) akan selesai pada 2024. Dalam hal ini, nantinya memudahkan masyarakat untuk menuju JIS.
"Yang kami dorong adalah bagaimana penuntasan stasiun KRL terlebih dahulu. Saat ini sedang dibangun untuk stasiun sementara di JIS," katanya kepada wartawan di Balai Kota, Jakarta Pusat pada Rabu (8/2/2023).
Kemudian, ia melanjutkan, nantinya stasiun KRL sementara JIS ini akan ditingkatkan menjadi stasiun yang ultimate dengan bangunan dan kapasitas yang besar. "Yang diharapkan pada tahun depan (2024) stasiun sementara ini bisa berfungsi pararel dengan itu akan ditingkatkan menjadi stasiun ultimate," kata dia.
Ia menambahkan dengan adanya pembangunan stasiun KRL ini masyarakat akan semakin mudah untuk pergi menuju JIS. "Dengan ini kita harapkan pergerakan ke sana dengan angkutan umum bisa lebih masif lagi ke depannya," kata dia.
Sebelumnya diketahui, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengaku sudah berkoordinasi dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk membangun Stasiun Jakarta International Stadium (JIS). Kehadiran stasiun akan mempermudah akses menuju JIS.
"Ya sudah koordinasi dengan PT KAI. Sedang berlangsung ya pembangunannya," katanya kepada wartawan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat pada Senin (6/2/2023).
Sebelumnya diketahui, Kepala Humas PT KAI Daerah Operasi I Jakarta Eva Chairunisa mengatakan sejak awal sosialisasi, ada sekitar 254 bangunan tidak permanen yang diminta untuk dikosongkan. Menurut dia, bangunan yang telah ditertibkan dari lahan itu akan dilakukan pemrosesan atau pemanfaatan bersama Pemda DKI terkait JIS.
“Iya sudah ada juga program rencana untuk pembangunan stasiun JIS, tapi nanti kan kami melihat dari proses tersebut pemanfaatan kawasan ini akan seperti apa,” ujarnya pada Selasa (11/10/2022).