Selasa 07 Mar 2023 23:19 WIB

Panasonic Gobel Optimistis Hadapi Tantangan Bisnis Tahun 2023

Panasonic Gobel tak henti melakukan inovasi produk.

Head of Communications PT Panasonic Gobel Indonesia Viya Arsawireja sedang menjelaskan perkembangan biisnis Panasonic Gobel.
Foto: PGI
Head of Communications PT Panasonic Gobel Indonesia Viya Arsawireja sedang menjelaskan perkembangan biisnis Panasonic Gobel.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA – PT Panasonic Gobel Indonesia (PGI) optimistis untuk melangkah maju menghadapi berbagai tantangan ke depan.  Langkah yang dilakukan dengan menghadirkan ragam inovasi dalam kegiatan bisnis, layanan, dan produk.

Head of Communications PT Panasonic Gobel Indonesia Viya Arsawireja mengatakan upaya itu dibuktikan dengan realisasi inovasi yang dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan seperti pengembangan teknologi nanoe X & PrimeFresh yang baik bagi kesehatan, produksi AC Inverter pertama buatan dalam negeri, dan ekspor perdana kulkas dua pintu Karya Anak Bangsa. 

Baca Juga

“Aksi sosial dan menginisiasi kegiatan Training Untuk Negeri kami lakukan sebagai bentuk kesungguhan perusahaan dalam berperan aktif mengembangan kompetensi SDM unggul melalui Pelatihan kewirausahaan dan Pelatihan Instalasi, Reparasi, Maintenance AC & Brazing,” kata Viya dalam keterangannya, Selasa (7/3/2023) 

Viya mengatakan, pada era yang penuh perubahan dan tantangan ini, Panasonic terus berpegang teguh pada filosofi bisnis dasar yang tidak pernah berubah dalam memberi manfaat melalui inovasi produk, untuk berkontribusi terhadap kemajuan serta peningkatan kesejahteraan hidup masyarakat “Oleh karena itu, kami optimistis untuk mengawali tahun 2023 ini dengan meningkatkan kegiatan bisnis baik melalui B2C/B2B, ekspansi ekspor maupun produksi produk Karya Anak Bangsa hingga pembukaan showroom & service center pertama di Indonesia,” ujarnya.

Dalam kegiatan B2B, Panasonic bekerja sama dengan PT Puradelta Lestari Tbk untuk membangun rumah pintar SAVASA Home di kota Deltamas, Cikarang. Terdapat cluster ASA, yang merupakan salah satu dari empat cluster di dalam SAVASA. Di dalamnya terdapat fitur smart living dan inovasi teknologi Complete Air Management System (CAMS), yang merupakan solusi pertama di dunia dalam mendapatkan udara berkualitas di dalam ruangan, dengan pengoperasian terintegrasi yang menggabungkan Air Conditioner, Supply Fan dan IAQ Remote Controller. Untuk cluster lainnya masih akan dikembangkan, demi menciptakan ruang dalam ruangan yang lebih aman dan memberikan kehidupan yang lebih sehat bagi konsumen. 

Sementara itu dalam hal produksi, PGI  terus mengembangkan produk elektronik rumah tangga yang berkualitas dan inovatif buatan Indonesia, sekaligus sebagai bentuk dukungan nyata kepada program pemerintah dalam peningkatan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) agar semaksimal mungkin menggunakan produksi lokal. 

Tak hanya produksi produk unggul, PGI juga berupaya untuk memberikan pelayanan optimal melalui pembukaan Showrom & Service Center pertama di Indonesia. Di dalamnya memberikan kemudahan dan akses pembelian, perbaikan maupun perawatan produk Panasonic di satu tempat, sehingga seluruh pelanggan mendapatkan layanan yang prima dalam berbagai situasi.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
سَيَقُوْلُ الْمُخَلَّفُوْنَ اِذَا انْطَلَقْتُمْ اِلٰى مَغَانِمَ لِتَأْخُذُوْهَا ذَرُوْنَا نَتَّبِعْكُمْ ۚ يُرِيْدُوْنَ اَنْ يُّبَدِّلُوْا كَلٰمَ اللّٰهِ ۗ قُلْ لَّنْ تَتَّبِعُوْنَا كَذٰلِكُمْ قَالَ اللّٰهُ مِنْ قَبْلُ ۖفَسَيَقُوْلُوْنَ بَلْ تَحْسُدُوْنَنَا ۗ بَلْ كَانُوْا لَا يَفْقَهُوْنَ اِلَّا قَلِيْلًا
Apabila kamu berangkat untuk mengambil barang rampasan, orang-orang Badui yang tertinggal itu akan berkata, “Biarkanlah kami mengikuti kamu.” Mereka hendak mengubah janji Allah. Katakanlah, “Kamu sekali-kali tidak (boleh) mengikuti kami. Demikianlah yang telah ditetapkan Allah sejak semula.” Maka mereka akan berkata, “Sebenarnya kamu dengki kepada kami.” Padahal mereka tidak mengerti melainkan sedikit sekali.

(QS. Al-Fath ayat 15)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement