Sabtu 01 Apr 2023 16:44 WIB

Tambang Emas di Sudan Runtuh, 14 Pekerja Tewas

Dua puluh penambang lainnya terluka.

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Nidia Zuraya
Tambang emas di Sudan. Setidaknya 14 pekerja tewas setelah tambang emas runtuh di Sudan utara pada 30 Maret 2023.
Foto: Reuters
Tambang emas di Sudan. Setidaknya 14 pekerja tewas setelah tambang emas runtuh di Sudan utara pada 30 Maret 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, KHARTOUM -- Setidaknya 14 pekerja tewas setelah tambang emas runtuh di Sudan utara. Keruntuhan yang fatal terjadi setelah salah satu lereng bukit yang mengelilingi tambang emas Jebel Al-Ahmar, yang terletak di dekat perbatasan Mesie, surut pada Kamis (30/3/2023) sore.

Setidaknya dua puluh penambang lainnya terluka dan beberapa orang yang terluka parah dipindahkan ke rumah sakit. Juru bicara Perusahaan Sumber Daya Mineral Sudan, Moataz Hajj,  mengatakan kepada The Associated Press bahwa operasi pencarian telah berhasil membebaskan para penambang yang terjebak.

Baca Juga

Para pekerja telah mencari emas di dalam sumur pertambangan menggunakan alat berat yang menyebabkan keruntuhan. Jenazah telah dipindahkan ke kota terdekat Wadi Halfa dan telah dikuburkan.

Sudan adalah produsen emas utama dengan berbagai tambang yang tersebar di seluruh negeri.  Keruntuhan biasa terjadi karena standar keselamatan dan pemeliharaannya buruk. Pada 2021 sebanyak 31 orang tewas setelah tambang emas mati runtuh di provinsi Kordofan Barat.

sumber : AP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement