REPUBLIKA.CO.ID, PANGANDARAN — Seorang wisatawan asal Kabupaten Tasikmalaya, yang dilaporkan tenggelam di kawasan Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, ditemukan pada Rabu (5/7/2023). Korban bernama Ramdani (20 tahun) itu ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Kepala Satuan Kepolisian Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Pangandaran AKP Sugianto menjelaskan, korban ditemukan sekitar 20 meter dari lokasi tenggelam pada Rabu, sekitar pukul 14.10 WIB. Jenazah korban kemungkinan terbawa arus ombak dan terdampar di pantai.
“Penemuan pertama dilihat oleh Tim SAR Barakuda saat memantau ke arah laut, tahu-tahu muncul depan petugas. Jadi, ketemu sudah ada di pantai,” kata Sugianto, Rabu.
Sebelumnya dikabarkan Ramdani tenggelam dan hilang di sekitar Pos 5 Pantai Barat Pangandaran pada Senin (3/7/2023) pagi. Korban dilaporkan awalnya berupaya menolong wisatawan lain, bernama Gojali (15), yang tenggelam.
Diduga Ramdani kelelahan dan terseret arus hingga tenggelam. “Ketika korban berenang bersama, Gojali tenggelam terbawa arus laut. Kemudian Gojali ditolong Ramdani,” kata Sugianto, Senin siang.
Saat ditemukan, menurut Sugianto, kondisi tubuh korban masih relatif utuh. Pakaian yang digunakan korban juga masih dalam keadaan lengkap.
Jenazah korban langsung dievakuasi ke RSUD Pandega Kabupaten Pangandaran. Setelah itu, jenazah dipulangkan ke rumah duka di Kabupaten Tasikmalaya.