Senin 24 Jul 2023 21:55 WIB

Makanan Ini Dipercaya Bisa Atasi GERD pada Ibu Hamil

Ibu hamil dianjurkan untuk makan teratur dan penuhi kebutuhan gizi seimbang.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Gita Amanda
Ilustrasi ibu hamil. Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan Eka Hospital Bekasi, dr Finna Hardjono, SpOG mengatakan ibu hamil dianjurkan untuk makan teratur dan penuhi kebutuhan gizi.
Foto: Photo by freestocks from Pexels
Ilustrasi ibu hamil. Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan Eka Hospital Bekasi, dr Finna Hardjono, SpOG mengatakan ibu hamil dianjurkan untuk makan teratur dan penuhi kebutuhan gizi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan Eka Hospital Bekasi, dr Finna Hardjono, SpOG mengatakan ibu hamil dianjurkan untuk makan teratur dan penuhi kebutuhan protein, buah dan sayuran yang seimbang. Apa saja makanan makanan yang dapat meredakan GERD untuk ibu hamil?

1. Jahe

Baca Juga

Jahe yang bersifat anti inflamasi ini dapat mampu redakan gejala GERD serta mengatasi mual di saat pagi hari. 

2. Buah pisang

Konsumsi buah pisang sebagai sarapan atau selingan sebelum makan berat, ini dilakukan karena pisang merupakan sumber potasium yang dinilai dapat menetralisir kadar asam lambung.

3. Sayuran daun hijau

Saat trimester ke-2 dan ke-3, mual saat pagi hari umumnya sudah mereda, namun nafsu makan akan meningkat, ibu disarankan untuk banyak konsumsi sayuran daun hijau. "Sayuran ini banyak nutrisi serat dan bersifat basa yang tidak menyebabkan GERD, sayuran daun hijau ini seperti kangkung, bayam atau seledri," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Republika, Senin (24/7/2023).

4. Gandum utuh

Gandum merupakan sumber karbohidrat kompleks seperti oatmeal dan beras merah. Gandum mengandung serat tinggi yang akan membuat ibu merasa kenyang serta meredakan.

5. Daging tanpa lemak

Daging ayam atau sapi tanpa lemak merupakan sumber protein hewani yang baik. Konsumsi daging ini haruslah dibuang kulitnya serta diolah hingga benar-benar matang guna menghindari patogen bahaya untuk ibu dan janin. 

 

Perhatikan gaya dan pola hidup sehat.....

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement